Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Perkembangan Teknologi, dari Penggunaan Api hingga AI

Kompas.com - 18/10/2023, 12:45 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Teknologi secara sederhana dapat disebut sebagai sesuatu yang dapat membantu memudahkan manusia dalam kehidupannya.

Ini berkaitan dengan penggunaan dan pengetahuan atas peralatan yang mempengaruhi kemampuan manusia untuk mengendalikan dan beradaptasi dengan lingkungannya.

Jadi, teknologi adalah bagaimana pengetahuan diterapkan secara kreatif pada tugas-tugas terorganisir yang melibatkan manusia dan mesin untuk mencapai tujuan berkelanjutan.

Baca juga: Sejarah Artificial Intelligence dan Penerapannya dalam Dunia Nyata

Dilansir dari laman the Open University, ada tiga aspek penting dalam mendefinisikan teknologi, yaitu:

1. Teknologi adalah tentang mengambil tindakan untuk memenuhi kebutuhan manusia dan bukan sekadar memahami cara kerja alam, yang juga merupakan tujuan ilmu pengetahuan.

2. Teknologi menggunakan lebih dari sekedar pengetahuan ilmiah dan mencakup nilai-nilai selain fakta, pengetahuan praktis serta pengetahuan teoritis.

3. Teknologi melibatkan cara-cara terorganisir dalam melakukan sesuatu. Hal ini mencakup interaksi yang disengaja atau tidak antara produk (mesin, perangkat, artefak), manusia, serta sistem yang membuat, menggunakannya, atau terpengaruh oleh produk tersebut melalui berbagai proses.

Teknologi telah ada sepanjang sejarah kehidupan manusia yang kemudian terus berkembang sampai dengan saat ini.

Baca juga: Mengenal Asal-usul Internet, Berikut Sejarah Perkembangannya


Tahapan perkembangan teknologi

Dilansir dari laman Encyclopedia Britannica, berikut adalah tahapan perkembangan teknologi umat manusia:

  • 3,3 juta tahun yang lalu

Serpihan batu tajam yang digunakan sebagai pisau dan batu besar tak berbentuk yang digunakan sebagai palu dan alas telah ditemukan di Danau Turkana di Kenya.

Peralatan tersebut dibuat 3,3 juta tahun yang lalu dan kemungkinan besar digunakan oleh nenek moyang seperti Australopithecus.

  • 1 juta tahun yang lalu

Tidak diketahui secara pasti kapan umat manusia pertama kali menggunakan api. Namun, api diduga ditemukan oleh nenek moyang Homo sapiens.

Bukti adanya material yang terbakar dapat ditemukan di gua-gua yang digunakan oleh Homo erectus sekitar 1 juta atau bahkan 1,5 juta tahun yang lalu.

Baca juga: Proses Terbentuknya Fosil dalam Waktu Ribuan hingga Jutaan Tahun

  • 20.000-15.000 tahun yang lalu: Revolusi Neolitik

Selama Periode Neolitik, beberapa teknologi penting muncul bersamaan. Manusia mulai bertani, tanah liat digunakan untuk tembikar dan bata, pakaian mulai dibuat dari kain tenun. Roda kemungkinan besar juga ditemukan pada saat ini.

  • 6000 SM sampai 1200 SM

Pada periode ini, sistem irigasi pertama muncul secara bersamaan pada peradaban lembah sungai Tigris-Efrat di Mesopotamia dan lembah Sungai Nil di Mesir.

Halaman:
Baca tentang

Terkini Lainnya

Deretan Insiden Pesawat Boeing Sepanjang 2024, Terbaru Dialami Indonesia

Deretan Insiden Pesawat Boeing Sepanjang 2024, Terbaru Dialami Indonesia

Tren
Asal-usul Gelar 'Haji' di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Asal-usul Gelar "Haji" di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Tren
Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar 'Money Politics' Saat Pemilu Dilegalkan

Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar "Money Politics" Saat Pemilu Dilegalkan

Tren
Ilmuwan Temukan Eksoplanet 'Cotton Candy', Planet Bermassa Sangat Ringan seperti Permen Kapas

Ilmuwan Temukan Eksoplanet "Cotton Candy", Planet Bermassa Sangat Ringan seperti Permen Kapas

Tren
8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

Tren
Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Tren
Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Tren
El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

Tren
Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Tren
Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Tren
Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Tren
7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

Tren
Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Tren
Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Tren
Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com