Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Cancel Culture? Simak Asal Mulanya...

Kompas.com - 28/10/2022, 20:00 WIB
Alinda Hardiantoro,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Belakangan ini, istilah cancel culture kerap muncul di media sosial.

Sejumlah warganet sering menggunakan istilah itu untuk melabeli sebuah merek atau artis yang tersandung skandal.

Biasanya, istilah cancel culture kerap digunakan pada idol K-pop. Namun, baru-baru ini, istilah tersebut juga disematkan pada beberapa artis dan merek di Indonesia.

Lantas, apa sebenarnya cancel culture?

Baca juga: Dulu Kena Cancel Culture, Luna Maya Sempat Banting Setir Jadi Pedagang

Apa itu cancel culture?

Dilansir dari The New York Post, cancel culture adalah fenomena untuk mengajak menolak seseorang, merek, acara, hingga film.

Profesor sosiologi dan kriminologi di Universitas Villanova Dr Jill McCorkel mengatakan akar cancel culture adalah bentuk ketika masyarakat telah menghukum orang karena berperilaku di luar norma sosial yang berlaku.

"Cancel culture adalah perpanjangan atau evolusi kontemporer dari serangkaian proses sosial yang lebih berani yang dapat kita lihat dalam bentuk pengusiran," katanya.

"[(Mereka) dirancang untuk memperkuat seperangkat norma," jelas dia.

Namun, terdapat banyak perdebatan tentang makna cancel culture, termasuk apakah itu cara untuk meminta pertanggungjawaban orang, taktik untuk menghukum orang lain, atau campuran keduanya.

Dilansir dari Jurnal Communication and the Public, cancel culture terdapat dalam konsep Habermas tentang ruang publik yang menganggap wacana publik adalah ranah elit (1962).

Cancel culture berasal dari bentuk wacana publik baik online maupun offline.

Baca juga: Pakar Unair Beri Tips Cegah Cancel Culture di Media Sosial

Kemunculan istilah cancel culture

Menurut Insider, cancel culture menjadi kesadaran kolektif sekitar 2017 setelah adanya gagasan penolakan selebriti karena tindakan atau pernyataan bermasalah.

Profesor di University of Michigan Lisa Nakamura yang mempelajari hubungan media digital dengan ras, gender, dan seksualitas, mengatakan bahwa cancel cultur terjadi pada selebriti, merek, perusahaan, atau konsep tertentu.

Merriam-Webster, penerbit kamus dan tesaurus Amerika, menghubungkan budaya cancel cultur dengan gerakan #MeToo, yang bertepatan dengan meningkatnya popularitas istilah tersebut secara online.

Tren cancel culture berakar dari blog Tumblr pada awal 2010, terutama Your Fave Is Problematic. Saat itu fandom mendiskusikan mengapa bintang favorit mereka tidak sempurna.

Halaman:

Terkini Lainnya

UPDATE Banjir Sumbar: Korban Meninggal Capai 67 Orang, 20 Warga Masih Hilang

UPDATE Banjir Sumbar: Korban Meninggal Capai 67 Orang, 20 Warga Masih Hilang

Tren
Kemenkes Pastikan Peserta BPJS Kesehatan Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Ini Caranya

Kemenkes Pastikan Peserta BPJS Kesehatan Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Ini Caranya

Tren
Gletser Terakhir di Papua Diperkirakan Akan Hilang Sebelum 2026

Gletser Terakhir di Papua Diperkirakan Akan Hilang Sebelum 2026

Tren
Link, Cara, dan Syarat Daftar IPDN 2024, Lulus Bisa Jadi PNS Kemendagri

Link, Cara, dan Syarat Daftar IPDN 2024, Lulus Bisa Jadi PNS Kemendagri

Tren
Sudah Bayar Tunggakan Iuran, Apakah BPJS Kesehatan Bisa Langsung Digunakan?

Sudah Bayar Tunggakan Iuran, Apakah BPJS Kesehatan Bisa Langsung Digunakan?

Tren
6 Dokumen yang Harus Dipersiapkan untuk Mendaftar Sekolah Kedinasan, Apa Saja?

6 Dokumen yang Harus Dipersiapkan untuk Mendaftar Sekolah Kedinasan, Apa Saja?

Tren
Tips Latihan Beban untuk Pemula agar Terhindar dari Cedera

Tips Latihan Beban untuk Pemula agar Terhindar dari Cedera

Tren
6 Olahraga yang Ampuh Menurunkan Kolesterol Tinggi, Apa Saja?

6 Olahraga yang Ampuh Menurunkan Kolesterol Tinggi, Apa Saja?

Tren
PKS Disebut 'Dipaksa' Berada di Luar Pemerintahan, Ini Alasannya

PKS Disebut "Dipaksa" Berada di Luar Pemerintahan, Ini Alasannya

Tren
Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Hitam Selama Sebulan

Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Hitam Selama Sebulan

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 16-17 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 16-17 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa | Peringatan Dini Kekeringan di Jateng

[POPULER TREN] Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa | Peringatan Dini Kekeringan di Jateng

Tren
Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Tren
Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Tren
Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com