Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Hapus Akun Twitter secara Permanen

Kompas.com - 27/03/2022, 17:15 WIB
Nur Rohmi Aida,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Twitter merupakan aplikasi media sosial yang banyak digunakan oleh masyarakat di dunia.

Di Twitter, pengguna bisa melakukan beragam aktifitas mulai dari mencari informasi terkini, apa yang tengah trending, dan mencari jejaring sosial baru.

Meski bermain Twitter cukup mengasyikkan, akan tetapi ada beberapa alasan yang bisa membuat pemilik akun ingin menghapus akunnya secara permanen.

Lantas bisakah akun Twitter dihapus secara permanen?

Baca juga: Hati-hati Menggunakan Jasa Hapus Akun, Ini Penjelasan Kominfo

Cara hapus akun Twitter

Dikutip dari Comparitech, untuk menghapus akun Twitter secara permanen maka penggguna harus menonaktifkan akunnya terlebih dahulu.

Nantinya pengguna akan diberikan waktu menonaktifkan akun Twitternya selama 30 hari.

Selama masa 30 hari tersebut, pengguna masih bisa berpikir ulang apakah benar-benar ingin menghapus akunnya atau tidak.

Jika tidak, maka pengguna bisa segera login kembali ke akunnya yang telah dinonaktifkan.

Namun jika masih ingin tetap menghapus akun Twitternya secara permanen maka pengguna tak diperbolehkan masuk ke akun Twitternya selama masa nonaktif 30 hari tersebut.

Selama masa 30 hari ini, akun Twitter pengguna tak lagi bisa ditemukan.

Baca juga: Mengenal Apa Itu Twitter dan Mengapa Orang Menggunakannya?

Cara hapus akun Twitter permanen

Berikut ini selengkapnya cara hapus akun Twitter secara permanen:

  1. Buka laman Twitter terlebih dahulu, kemudian login.
  2. Klik “More” kemudian “Setting and privacy”.
  3. Klik “Deactivate your account”.
  4. Baca dan pahami dulu informasi terkait penonaktifan yang akan dilakukan.
  5. Klik “Deactivate” Masukkan kata sandi Anda untuk mengonfirmasi bahwa Anda ingin melanjutkan proses penonaktifan, kemudian klik “Deactivate”.
  6. Selama 30 hari, jangan login ke dalam akun Anda, maka setelahnya Twitter akan terhapus secara permanen.

Baca juga: 6 Tips Gunakan Twitter untuk Pemula

Apa yang terjadi saat Twitter dinonaktifkan atau dihapus?

Saat memutuskan untuk menghapus atau menonaktifkan Twitter, maka inilah yang terjadi:

  • Hal tersebut tak akan menghapus informasi dari mesin pencari seperti Google atau Bing.
  • Ketika Twitter non aktif, saat ada seseorang melakukan mention maka nama akan tetap tertulis, namun tak lagi tertaut ke profil Anda.
  • Twitter mungkin menyimpan beberapa informasi akun yang dinonaktifkan untuk memastikan keselamatan dan keamanan platformnya dan orang-orang yang memakai Twitter.

Saat ingin menghapus Twitter untuk selamanya atau secara permanen, maka sebaiknya cek lagi apa alasannya, hal ini karena jika sudah melewati 30 hari akun Twitter tak lagi bisa diaktifkan.

Jika alasan Anda menghapus akun karena ingin mengubah nama pengguna, maka perlu diketahui hal tersebut tak perlu dilakukan.

Hal ini karena Twitter memungkinkan pengguna mengubah namanya dengan nama lain yang belum dipakai tanpa perlu menghapus akun.

Sementara itu jika alasan Anda ingin menghapus akun Twitter karena ingin menghapus seluruh postingan yang sudah pernah dibuat tanpa perlu menghapus unggahan satu per satu, maka Anda juga tak perlu melakukan hapus akun.

Dibanding menghapus akun, Anda bisa memakai aplikasi pihak ketiga untuk menghapus seluruh postingan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Seluruh Bagian Pesawat Hangus Terbakar, Harapan Presiden Iran Selamat Sangat Tipis

Seluruh Bagian Pesawat Hangus Terbakar, Harapan Presiden Iran Selamat Sangat Tipis

Tren
Ramai soal Pembalut Wanita Bekas Dicuci atau Langsung Dibuang, Ini Kata Dokter

Ramai soal Pembalut Wanita Bekas Dicuci atau Langsung Dibuang, Ini Kata Dokter

Tren
Helikopter yang Membawa Presiden Iran Ditemukan, Seluruh Bagian Hangus Terbakar

Helikopter yang Membawa Presiden Iran Ditemukan, Seluruh Bagian Hangus Terbakar

Tren
Benarkah Pembangunan Tol Jadi Solusi Jalanan Rawan Longsor di Sumatera Barat?

Benarkah Pembangunan Tol Jadi Solusi Jalanan Rawan Longsor di Sumatera Barat?

Tren
6 Fakta Pesawat Latih Jatuh di BSD, Sempat Hilang Kontak

6 Fakta Pesawat Latih Jatuh di BSD, Sempat Hilang Kontak

Tren
Cerita Perempuan di Surabaya, 10 Tahun Diteror Teman SMP yang Terobsesi

Cerita Perempuan di Surabaya, 10 Tahun Diteror Teman SMP yang Terobsesi

Tren
Ucapan dan Twibbon Hari Kebangkitan Nasional 2024

Ucapan dan Twibbon Hari Kebangkitan Nasional 2024

Tren
Polisi Ungkap Kronologi Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang Selatan

Polisi Ungkap Kronologi Pesawat Latih Jatuh di BSD Tangerang Selatan

Tren
Kasus Covid-19 di Singapura Naik Nyaris 2 Kali Lipat, Diproyeksi Meledak Juni 2024

Kasus Covid-19 di Singapura Naik Nyaris 2 Kali Lipat, Diproyeksi Meledak Juni 2024

Tren
Helikopter yang Bawa Presiden Iran Jatuh, Pencarian Masih Berlanjut

Helikopter yang Bawa Presiden Iran Jatuh, Pencarian Masih Berlanjut

Tren
Alasan Tidak Boleh Minum Teh Saat Perut Kosong, Ini yang Akan Terjadi

Alasan Tidak Boleh Minum Teh Saat Perut Kosong, Ini yang Akan Terjadi

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 20-21 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 20-21 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2024, Pesawat Jatuh di BSD

[POPULER TREN] Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2024, Pesawat Jatuh di BSD

Tren
Warga Jabar jadi Pengguna Pinjol Terbanyak di Indonesia, Ekonom Soroti Persib Gandeng Sponsor Pinjol

Warga Jabar jadi Pengguna Pinjol Terbanyak di Indonesia, Ekonom Soroti Persib Gandeng Sponsor Pinjol

Tren
Starlink Milik Elon Musk Resmi Beroperasi di Indonesia, Ini Kelebihan dan Kekurangannya

Starlink Milik Elon Musk Resmi Beroperasi di Indonesia, Ini Kelebihan dan Kekurangannya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com