Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Sifat Termometrik dan Contoh

Kompas.com - 30/11/2021, 13:00 WIB
Silmi Nurul Utami,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Setiap zat yang berada di alam semetasa memiliki sifat-sifat yang berbeda sesuai dengan keadaan fisik dan kimianya.

Sifat suatu zat dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor. Salah satu sifat yang dipengaruhi faktor luar adalah sifat termometrik zat.

Menurut Benzhan W. Maniar dan Hermin Budiningarti dalam jurnal Penerapan Model Pembelajaran Inkuiri Berbasis Laboratorium untuk meningkatkan kemampuan berpikir Kritis Siswa pada Materi Suhu dan Kalor Kelas X di SMA Muhammadiyah 1 (2016) sifat termometrik zat adalah sifat fisis yang berubah jika ada perubahan suhu.

Contoh sifat termometrik zat

Maka, sifat termometrik zat adalah sifat zat yang bisa berubah karena pengaruh kenaikan atau penurunan suhu. Contoh sifat termometrik zat adalah fasa zat, panjang, volume, tekanan, dan resistensi. Berikut penjelasannya: 

Fasa zat

Fasa zat merupakan sifat fisik yang bergantung pada suhu. Misalnya es beku pada suhu dingin, menjadi air pada suhu ruang, dan menjadi uap pada suhu tinggi. Sifat termometrik pada fasa zat dapat terjadi secara endotermik dan eksotermik.

Baca juga: Zat yang Terkandung Dalam Tembakau

Mengutip dari Chemistry LibreTexts, jika suhu suatu zat naik seperti pada proses peleburan, penguapan, dan sublimasi disebut dengan proses endotermik. Adapun jika suhu suatu zat turun seperti pembekuan dan kondensasi maka disebut dengan proses eksotermik.

Manfaat sifat termometrik pada fasa zat adalah memungkinkan kita untuk membuat zat dalam berbagai bentuk, baik pada, cair, maupun gas untuk berbagai kebutuhan.

Volume zat

Volume merupakan sifat termometrik zat. Dilansir dari Sciencing , suhu rendah menyebabkan gerakan bergerak berkurang dan memiliki energi internal yang lebih sedikit. Saat gerakan molekul lebih sedikit, volume benda cenderung mengempis.

Adapun jika suhu naik, maka gerakan molekul meningkat menyebabkan molekul bertabrakan satu sama lain. Tabrakan tersebut mengakibatkan eskpansi volume. Artinya, kenaikan suhu menambah volume suatu zat.

Contoh manfaat sifat termometrik pada volume zat membantu perkiraan penambahan volume kaca agar kita bisa memberikan ruang kaca untuk memuai. Sehingga, pemuaian kaca akibat panas matahari tidak dapat membuat kaca pecah.

Baca juga: Sediaan Larutan: Pengertian, Jenis, dan Zat Tambahannya

Panjang zat

Sama seperti pada volume, panjang juga merupakan sifat termometrik zat. Contohnya adalah termometer merkuri. Ketika suhu naik, merkuri akan mengalami pemuaian yang mengakibatkan bertambahnya kolom zat.

Manfaat sifat termometrik dalam panjang zat adalah pengukuran suhu menggunakan termometer. Termometer raksa menggunakan sifat pemuaian panjang raksa untuk dapat mengukur suhu. 

Resistensi zat

Resistensi zat atau daya hambat zat terhadap arus listrik merupakan sifat termometrik. Suhu memengaruhi resisten suatu zat, contohnya ada pada lampu pijar.

Berdasarkan situs dari BBC , ketika suhu meningkat ion-ion logam bergetar lebih kuat dan mengakibatkan tumbukan antara elektron bebas dan ion. Tumbukan tersebut mengakibatkan resistensi pada logam bertambah.

Namun, ada juga resistensi bahan yang berkurang seiring dengan naiknya suhu. Bahan tersebut Mulus dengan termistor.

Manfaat sifat termometrik pada resistansi zat adalah pembuatan bahan semikonduktor untuk panel surya maupun termistor yang digunakan dalam berbagai perangkat elektronika.

Baca juga: Jenis-Jenis Zat Campuran Berdasarkan Sifatnya

Tekanan

tekanan gas juga merupakan sifat termometrik karena dipengaruhi oleh suhu. Tabrakan antar molekul yang disebabkan oleh peningkatan suhu selain meningkatkan volume juga meningkatkan tekanan gas. Semakin panas suatu gas, maka akan semakin besar tekanan yang dihasilkan.

Adapun ketika suhu rendah, pergerkan molekul lebih sedikit. Sehingga lebih sedikit tumbukan atau tabrakan molekul maka akan lebih rendah tekanan gasnya.

Contoh manfaat sifat termometrik pada tekanan gas adalah penggunaan tekanan uap panas untuk menggerakkan turbin pembangkit listrik. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com