Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rusun Ini Dilengkapi Meubelair, ASN Tak Perlu Bawa Alat Rumah Tangga

Kompas.com - 19/07/2023, 13:00 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comRumah susun (rusun) yang dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi Jawa Barat saat ini sudah bisa dihuni.

Hunian vertikal yang berlokasi di Jalan Raya Purwakarta-Subang, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat tersebut dibangun satu tower setinggi tiga lantai dengan 44 unit hunian, dan tipe 36.

Rusun ini telah dilengkapi dengan meubalair. Jadi, para penghuni dapat langsung menempati dan tidak perlu membawa banyak barang rumah tangga.

Direktur Jenderal (Dirjen) Perumahan Kementerian PUPR Iwan Suprijanto mengatakan, rusun MBR dan ASN merupakan salah satu program yang dilaksanakan oleh Kementerian PUPR untuk menyediakan hunian layak.

"Kami harap, masyarakat bisa segera menghuni dan nyaman tinggal di hunian vertikal tersebut karena fasilitasnya sudah lengkap dengan meubelair di dalam unit huniannya," jelas Iwan dalam rilis yang diterima Kompas.com, Selasa (18/7/2023).

Baca juga: Tersedia Rusun ASN dan MBR di Purwakarta, Fasilitas Lengkap

Menurut Iwan, pembangunan rusun serta infrastruktur pendukungnya merupakan hasil kerja sama Kementerian PUPR dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat.

Ke depan, pihaknya berharap pemerintah daerah baik dari tingkat provinsi hingga kabupaten/kota bisa mendorong program pembangunan infrastruktur dan perumahan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Indonesia.

Sementara Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan (BP2P) Jawa II Ki Agoos Egie Ismail menerangkan, Rusun MBR dan ASN Pemprov Jabar dapat menampung sebanyak 176 orang.

“Kami juga telah melengkapi rusun ini dengan meubalair yaitu kasur tidur utama, kasur tingkat, meja makan, meja tamu, sofa tamu dan kursi serta lemari pakaian," kata Ki Agoos.

Selain itu, rusun ini juga dilengkapi dengan fasilitas ruang pengelola, ruang serbaguna dan toilet umum.

Ki Agoos berharap, rusun ASN dan MBR ini diharapkan dapat dikelola dengan baik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com