Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

LRT Jabodebek Bakal Tembus Bogor, Nih Sederet Proyek Properti yang Diuntungkan

Kompas.com - 30/06/2023, 15:30 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah bakal melanjutkan pembangunan proyek LRT Jabodebek hingga tembus Bogor, Jawa Barat.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, saat ini pihaknya masih melakukan studi kelayakan (feasibility study/FS) terkait hal ini.

"Berkaitan dengan Bogor kita memang lagi melakukan studi berkaitan dengan itu," ujarnya saat konferensi pers di Stasiun Halim, Jakarta, Rabu (28/6/2023), dikutip dari Kompas.com.

Nantinya skema pembiayaan proyek LRT Jabodebek sampai Bogor akan dilakukan menggunakan kerja sama antara pemerintah dan badan usaha (KPBU).

"(Nilai) investasi nanti karena kita belum tahu apakah dia (jalur rel LRT Jabodebek) itu elevated atau at grade," tandasnya.

Baca juga: Kesiapan LRT Jabodebek Capai 95 Persen, Izin Operasi Bakal Keluar Juli

Mengenai trase LRT Jabodebek telah tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 98 Tahun 2015 tentang Percepatan Penyelenggaraan Kereta Api Ringan/Light Rail Transit Terintegrasi di Wilayah Jakarta, Bogor, Depok, dan Bekasi.

LRT Jabodebek akan memiliki enam lintas pelayanan, yaitu Cawang-Cibubur, Cawang-Kuningan-Dukuh Atas, Cawang-Bekasi Timur, Dukuh Atas-Palmerah-Senayan, Cibubur-Bogor, dan Palmerah-Grogol.

Sementara untuk saat ini, pembangunan LRT Jabodebek Tahap 1 terdiri dari lintas pelayanan Cawang-Cibubur, Cawang-Kuningan-Dukuh Atas, Cawang-Bekasi Timur.

Dengan demikian, masih menyisakan tiga lintas pelayanan lagi yaitu Cibubur-Bogor, Dukuh Atas-Palmerah-Senayan, dan Palmerah-Grogol.

Peta trase layanan LRT Jabodebek di dalam lampiran vTangkap Layar Lampiran Perpres Nomor 98 Tahun 2015. Peta trase layanan LRT Jabodebek di dalam lampiran v
Apabila nanti Pemerintah melanjutkan pembangunan LRT Jabodebek hingga tembus Bogor, berikut beberapa proyek properti yang bakal diuntungkan dengan adanya trase Cibubur-Bogor:

  • Trans Studio Mall Cibubur
  • Cibubur Garden
  • Perumahan Lumina Hills
  • Khirani Residence Cibubur
  • Casavera Townhouse
  • Perumahan Raffles Cibubur
  • The Flower Residence
  • Perumahan Rose Garden
  • Bumi Alam Tapos
  • Bumi Cimanggis Indah 2
  • Alexandria Premiere Cimanggis
  • Kalia Residence Cimanggis
  • Cimanggis Eco Townhouse
  • Cimanggis Golf Estate
  • Podomoro Golf View
  • Perumahan Villa Permata Mas
  • Perumahan Pesona Prima Karanggan
  • Perum La Cienega Residence
  • Perumahan Taman Kenari Jagorawi
  • Hotel Grand Orri Citeureup
  • Bigland Sentul Hotel & Convention
  • Hotel LORIN Sentul
  • Cluster Bhumi Anvaya Adhi City Sentul
  • LRT City Sentul
  • Harris Hotel Sentul City
  • The Alana Hotel & Conference Center - Sentul City
  • Perumahan Primerose The Grand Sentul
  • Grand Mulya Bogor Resort & Convention
  • Bogor Raya Residence
  • Perumahan Viyasa Valley Scenic Estate
  • Perumahan Cimahpar Residence
  • Perumahan Tanah Baru Residence
  • Perumahan Bukit Bogor Raya
  • Parahyangan Pajajaran Regency

Sebagai catatan, beberapa proyek properti di atas merupakan hasil penelusuran Kompas.com yang merujuk Google Maps dan menyesuaikan Peta Layanan LRT Jabodebek di dalam Perpres Nomor 98 Tahun 2015.

 

Penulis: Isna Rifka Sri Rahayu | Editor: Yoga Sukmana

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com