Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Korut Uji Coba Rudal Raksasa Barunya? Tergantung Hasil Pilpres AS

Kompas.com - 13/10/2020, 08:36 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

SEOUL, KOMPAS.com - Korea Utara dapat menguji coba rudal balistik antarbenua (ICBM) barunya tergantung hasil pemilihan presiden Amerika Serikat (AS).

Selain ICBM, Korut juga diyakini bakal menguji coba senjata-senjata lainnya yang dipamerkan di parade militer baru-baru ini.

Keterangan itu disampaikan seorang mantan Menteri Unifikasi Kora Selatan pada Senin (12/10/2020) sebagaimana diwartakan kantor berita Yonhap.

Baca juga: Inilah Rudal Balistik Antar Benua Terbaru Korea Utara

"Agar senjata dapat dikerahkan mereka harus diuji coba," kaya Kim Yeon-chul dalam program radio lokal.

"Mereka (Korut) kemungkinan akan melihat ke berbagai keadaan (sebelum menguji senjata), dan yang terpenting bagi mereka adalah hasil pilpres AS."

Sabtu pekan lalu (10/10/2020) Korea Utara memamerkan ICBM terbarunya yang jauh lebih besar dari versi sebelumnya.

Baca juga: Korea Utara Diduga Gelar Parade Militer Saat Dini Hari

Rudal balistik raksasa itu diyakini mampu menjangkau wilayah mana pun di benua Amerika.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com