Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oreo Pastikan Jual Keping Biskuit Pokemon Legendaris yang Langka

Kompas.com - 26/04/2024, 11:31 WIB
Krisda Tiofani,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kolaborasi Oreo dan Pokemon sudah dimulai Sejak Februari 2024. Produk terbatas ini dijual di sejumlah negara, termasuk Thailand dan Singapura.

Dian Ramadianti, Marketing Manager Biscuits, Mondelez Indonesia juga memastikan bahwa Oreo x Pokemon akan hadir di Indonesia pada Mei 2024 mendatang.

“Kami sangat antusias atas besarnya dukungan masyarakat untuk menghadirkan kolaborasi Oreo dengan Pokemon dalam bentuk penandatanganan Wish Online yang diinisiasi oleh influencer dan penggemar fanatik Pokemon di Indonesia," ujar Dian, seperti dikutip dari rilis yang diterima Kompas.com, Kamis (25/4/2024).

Baca juga: Oreo Wafer Kolaborasi dengan Film Petualangan Sherina 2

Melalui siaran pers tersebut, Oreo Indonesia juga memastikan menjual karakter Pokemon legendaris yang langka, yakni Mew.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

Total akan ada 16 keping Oreo dengan karakter Pokemon berbeda, di antaranya adalah Pikachu, Bulbasaur, Charmander, Squirtle, Sandshrew, Jigglypuff, dan Mew.

Baca juga: 10 Fakta Menarik Oreo Blackpink, Hanya Dijual di Asia

Mew termasuk karakter Pokemon langka yang paling dicari oleh penggemar Indonesia dan negara lainnya.

Mahalnya kepingan pokemon langka

Saking sulitnya mencari kepingan karakter Pokemon Mew, harga keping langka Oreo Pokemon di Thailand bahkan mencapai 200.000 baht atau Rp 87.548 (kurs 1 baht: Rp 437,74), seperti dikutip dari rilis yang diterima Kompas.com pada Rabu (20/3/2024) lalu.

Kolaborasi Oreo x Pokemon. DOK. CNN Kolaborasi Oreo x Pokemon.

Tingginya antusias para kolektor akan keping Oreo bergambar Mew dipengaruhi oleh film dan seri dalam permainan Pokemon.

Karakter Mew digambarkan sebagai spesies Pokemon terkuat yang sangat langka dan memiliki sejarah misterius dalam film tersebut.

Baca juga: 10 Rasa Unik Oreo di Dunia, Ada Hot Chicken Wings

Begitu juga dalam permainan, karakter Mew termasuk paling dicari dan dianggap langka karena hanya muncul pada momen tertentu.

“Kami berharap kolaborasi ini bisa menyatukan serta menginspirasi jutaan pecinta Oreo dan
penggemar Pokemon di berbagai wilayah Indonesia untuk menciptakan lebih banyak momen
menyenangkan dan keseruan bersama, melalui berbagai aktivitas menarik yang nantinya akan
dihadirkan,” tutup Dian.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com