Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Jenis Sayuran yang Cocok Ditanam di Dalam Ruangan

Kompas.com - 16/12/2023, 20:08 WIB
Marsha Awang Lisba Siella,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menanam sayuran di dalam ruangan menjadi salah satu cara untuk mendapatkan sayuran segar sepanjang tahun tanpa tergantung pada musim atau cuaca di luar.

Selain itu, menanam di dalam ruangan memerlukan perawatan yang lebih mudah dibandingkan saat kamu menanamnya diluar.

Selengkapnya, simak tujuh jenis sayuran dan cara menanamnya di dalam ruangan, seperti laman The Spruce berikut.

Baca juga:

1. Wortel

Wortel merupakan sayuran yang relatif mudah untuk ditanam dan perawatannya tidak terlalu rumit.

Menanam wortel dalam wadah bukan hanya pilihan yang bagus untuk pertumbuhan di dalam ruangan.

Ini juga menjadi solusi ketika mencoba menanam wortel di tanah yang berat dan berbatu, terutama jika kondisi di luar ruangan tidak mendukung pertumbuhan wortel.

Saat menanam wortel, kamu dapat menggunakan varietas wortel yang lebih kecil, agar mudah untuk ditanam di dalam ruangan.

Hal ini, wortel membutuhkan ruang yang lebih sedikit dan memiliki waktu pertumbuhan yang lebih cepat.

Kamu dapat menggunakan wadah yang panjang seperti kotak untuk menanam wortel. Saat menanam penting untuk menutupi benihnya dengan lumut gambut yang lembab agar benih tidak mengering.

Menjaga kelembapan tanah yang tepat, membuat benih akan berkecambah dalam waktu sekitar dua minggu. Namun, waktu yang dibutuhkan untuk wortel matang sepenuhnya akan bervariasi tergantung pada varietas yang kamu tanam.

2. Bawang putih

Ketika kamu membiarkan bawang putih selama beberapa minggu atau meletakkannya di dalam kulkas, seringkali memunculkan pertumbuhan sebuah tunas hijau dari salah satu ujungnya.

Jika kamu menemukan sebuah bawang putih yang sedang bertunas, lebih baik jangan membuangnya.

Kamu bisa menanam siung bawang putih yang sedang bertunas sedalam 2,54 sentimeter ke sebuah wadah kecil.

Kemudian siram secara teratur hingga beberapa minggu. Bawang putih tersebut akan tumbuh dan memberikan daun bawang putih yang bisa kamu gunakan dalam masakan.

Saat daun bawang putih tumbuh mencapai 20 hingga 25 sentimeter, kamu dapat memanennya dengan memotong sebagian yang kamu butuhkan, sementara sisanya dibiarkan untuk tumbuh.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com