Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Nasi Goreng Seafood, Masak dengan Mentega Semakin Nikmat

Kompas.com - 19/08/2022, 21:05 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Nasi goreng seafood biasanya berbahan utama udang, daging kepiting, cumi, atau bakso ikan.

Nasi goreng seafood sering ditemui pada restoran chinese food dengan bumbunya yang khas.

Cara membuat nasi goreng seafood mudah, bumbunya terdiri dari cabai merah, bawang putih, dan garam secukupnya.

Bisa kamu jadikan menu sarapan maupun makan malam nikmat apalagi dimasak menggunakan mentega.

Simak resep nasi goreng seafood berikut ini, dikutip dari buku "(HIDANGAN LEZAT) ANEKA NASI GORENG" (2016) karya Tim Dapur Esensi terbitan Penerbit Erlangga.

Baca juga: Resep Nasi Goreng Seafood ala Chinese Food

Resep nasi goreng seafood

Bahan:

  • 3 sdm mentega untuk menumis
  • 100 gram udang, kupas, bubuhi air jeruk nipis dan sedikit garam, sisihkan
  • 50 gram daging kepiting atau rajungan, bubuhi air jeruk nipis dan sedikit garam, sisihkan
  • 3 sdm saus tomat
  • 4 porsi nasi
  • 2 sdm kecap ikan
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 1/2 sdt merica bubuk

Bumbu halus:

  • 4 buah cabai merah, buang bijinya. rebus sebentar
  • 3 siung bawang putih
  • garam secukupnya

Baca juga: Resep Nasi Goreng Seafood ala Restoran buat Makan Malam Spesial di Rumah

Cara membuat nasi goreng seafood:

1. Tumis bumbu halus dengan mentega hingga harum.

2. Masukkan udang dan kepiting, aduk-aduk hingga udang kemerahan.

3. Masukkan saus tomat, nasi, merica, dan kecap ikan, aduk-aduk hingga tercampur rata.

4. Hidangkan dengan telur mata sapi, acar mentimun dan tomat iris.

Buku "(HIDANGAN LEZAT) ANEKA NASI GORENG" (2016) karya Tim Dapur Esensi terbitan Penerbit Erlangga bisa dibeli di Gramedia.com.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com