Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Nasi Mandhi, Nasi Rempah Asal Arab yang Dimasak dengan Bara

Kompas.com - 31/03/2022, 16:03 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada banyak masakan timur tengah yang umum ditemukan di Indonesia. Salah satunya adalah nasi mandhi.

Nasi mandhi atau nasi mandi merupakan sajian khas Jazirah Arab yang terbuat dari beras dan lauk.

Beras yang digunakan untuk membuat nasi mandhi adalah basmati. Executive Chef Luminor Hotel Pecenongan Dedi Tjahyadi mengatakan, warna nasi mandhi ada dua, yakni kuning dan putih.

"Biasanya kita pakai saffron, pewarna dari putik bunga, warnanya kuning. Jadi nantinya ada dua warna," kata Dedi saat ditemui Kompas.com Luminor Hotel Pecenongan, Selasa (29/3/2022).

Campuran bahan, bumbu, dan rempah dalam nasi mandhi membuat sajian ini terasa gurih serta aromanya cukup kuat.

Salah satu bahan yang digunakan untuk membuat nasi mandhi adalah daging kambing atau daging ayam.

Sementara beberapa rempah dalam nasi mandhi adalah lada, jintan, ketumbar, cengkih, dan kapulaga.

Baca juga:

Dimasak pakai bara 

Selain karena rempah, aroma nasi mandhi juga berasal dari pemasakannya yang menggunakan bara.

Cara membuat nasi mandhi diawali dengan memasak daging kambing untuk mendapatkan kaldunya.

Setelah itu, bumbu dan beberapa rempah yang digunakan harus ditumis sebentar, lalu ditambahkan beras dan kaldu kambing atau ayam.

Kaldu dimasak bersama tumisan di atas api kecil, setelah mendidih barulah bumbu dimasukkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com