Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/03/2022, 14:04 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Wedang uwuh berisi jahe, kayu secang, dan aneka daun kering. Selain bahan-bahan tersebut wedang uwuh biasanya juga ditambahkan pemanis. 

Pemanis yang digunakan umumnya adalah gula batu. Gula batu merupakan gula kristal bertekstur keras yang terbuat dari larutan gula. 

Baca juga:

Pemilik usaha Wedang Uwuh Berkawan, Agung menjelaskan bahwa penggunaan gula batu sebagai pemanis wedang uwuh sudah sangat umum. 

Bahkan kebanyakan penjual wedang uwuh kini memakai gula batu untuk pemanisnya. 

Ilustrasi bahan wedang uwuh yang sudah dikemas. SHUTTERSTOCK/HERUKRU Ilustrasi bahan wedang uwuh yang sudah dikemas.

Meski begitu sebetulnya pemanis wedang uwuh tidak harus memakai gula batu. Bisa pula menggunakan gula jawa atau gula kelapa serta gula aren. 

Agung menjelaskan bahwa zaman dulu wedang uwuh pun memakai gula kelapa atau aren, bukan gula batu. 

"Yang saya tahu, kalau dari cerita orang zaman dulu malah justru bukan gula batu sebetulnya," ujar Agung, Minggu (27/02/2022). 

"Awal-awalnya bukan, tapi semakin ke sini kan ya ada sih beberapa yang pakai gula merah sama gula aren gitu, bisa sebenarnya," tambahnya. 

Baca juga:

Namun seiring berjalannya waktu penggunaan gula aren diganti dengan gula batu. 

Agung sendiri mengatakan bahwa ia lebih memilih gula aren agar warna wedang uwuhnya lebih cantik.

Sebab gula aren menghasilkan warna kecoklatan yang dapat 'mengganggu' warna asli kayu secang.

"Soalnya kalau misal kita gula aren, itu kan warnanya wedang uwuh tercampur sama gula aren. Kalau gula aren kan dominasinya warnanya coklat," tuturnya.

"Kalau pakai gula batu kan tetap merah nanti, jadi warnanya lebih menarik," pungkas Agung. 

Baca juga:

Lebih jauh, gula merah atau gula aren bisa jadi opsi jika kamu tak punya gula batu untuk pemanis wedang uwuh. 

Atau, jika lebih suka rasa wedang uwuh yang tawar, kamu pun bisa menyeduhnya tanpa gula.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com