Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Fuyunghai Telur Bebek Saus Asam Manis

Kompas.com - 01/10/2021, 08:02 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

KOMPAS.com - Fuyunghai atau puyunghai adalah telur dadar tebal dari China. Biasanya berisi campuran daging dan sayur. Pelengkap fuyunghai adalah disiram dengan saus asam manis.

Kamu dapat membuat fuyunghai dari telur ayam maupun telur bebek.

Kalau mau membuat fuyunghai telur bebek lengkap dengan saus asam manis, kamu dapat mengikuti resep dari Sajian Sedap berikut.

Baca juga:

Resep fuyunghai spesial telur bebek

Bahan saus asam manis

  • 1/4 buah bawang bombai, cincang halus
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 buah tomat, seduh, potong kotak
  • 4 sdm saus tomat
  • 1 sdt kecap inggris
  • 3/4 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 3/4 sdt gula pasir
  • 300 ml kaldu ayam
  • 1/2 sdm tepung sagu dan 1/2 sdm air
  • 1 sdt air perasan lemon
  • 50 gram kacang polong
  • 1 batang daun bawang, potong serong
  • 1 sdm minyak untuk menumis

Bahan fuyunghai (4 porsi)

  • 4 butir telur bebek
  • 50 gram kol, iris
  • 50 gram wortel, parut kasar
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 1/4 buah bawang bombai, cincang halus
  • 4 sdt tepung terigu
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 50 ml minyak untuk menggoreng atau secukupnya

Baca juga:

Cara membuat fuyunghai spesial telur bebek

  1. Kocok lepas telur bebek. Tambahkan bawang bombai, terigu, kol, wortel, daun bawang, merica, garam, dan gula. Kocok rata.
  2. Panaskan minyak goreng dengan api sedang di dalam wok alias wajan cekung. Tuang adonan fuyunghai, goreng sampai matang.
  3. Saus asam manis: panaskan minyak goreng. Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga wangi. Tambahkan saus tomat, kecap inggris, tomat, merica, garam, kaldu ayam, dan gula. Masak sampai matang.
  4. Tuang larutan tepung sagu. Masak kembali sampai kental dan meletup-letup. Tambahkan kacang polong, daun bawang, dan air perasan lemon. Aduk rata.
  5. Sajikan fuyunghai di atas piring, siram dengan saus asam manis. Sajikan selagi hangat.

Artikel ini telah tayang di Sajian Sedap dengan judul "Resep Fuyunghai Telur Bebek Enak, Sajian Resto yang Bisa Kita Sajikan Di Rumah", https://sajiansedap.grid.id/read/102411156/resep-fuyunghai-telur-bebek-enak-sajian-resto-yang-bisa-kita-sajikan-di-rumah?page=all

(Penulis/Editor: Dwi)

 
 
 
 
 
View this guide on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A guide shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com