Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Tepung Semolina? Biasa Digunakan untuk Membuat Pasta

Kompas.com - 11/03/2021, 20:05 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

KOMPAS.com - Pencinta spageti, mungkin merasakan tekstur bahan makanan ini tidak seperti mi walau terlihat mirip. Pasalnya, spageti terbuat dari tepung semolina, sedangkan mi dari tepung terigu.

Baca juga: Apa Bedanya Pasta dan Mi?

Semolina adalah tepung yang terbuat dari gandum durum yang keras, biasa disebut juga tepung durum semolina. Tepung semolina biasa digunakan untuk membuat pasta.

Tepung semolina tersedia di sejumlah negara termasuk Indonesia, tetapi jenis ini paling populer di Italia.

Apa kegunaan semolina? Bagaimana tekstur tepung semolina? Temukan jawabannya pada ulasan berikut, dikutip dari The Spruce Eats dan Leaf.tv.

Baca juga: Apakah Benar Bikin Roti Harus Pakai Tepung Terigu Protein Tinggi?

Ilustrasi lahan gandum, bahan tepung. PEXELS/NADI LINDSAY Ilustrasi lahan gandum, bahan tepung.

Ciri-ciri tepung semolina

Tepung semolina mengandung protein gluten tinggi. Warnanya putih gading sampai kekuningan, tergantung dari jenis gandum apa.

Tekstur tepung semolina ada yang kasar, sedang, dan halus. Namun, paling umum bertekstur sedang alias agak kasar.

Tepung semolina kasar dan halus cenderung lebih sulit ditemukan di pasaran. Tepung semolina halus memiliki tekstur mirip dengan tepung terigu serbaguna.

Farina dan durum semolina, dua jenis tepung semolina yang paling umum di pasaran.

Farina terbuat dari biji gandum yang lembut, sedangkan durum semolina dari buah gandum merah yang keras alias gandum musim dingin.

Selain sebagai nama tepung, istilah semolina biasanya juga merujuk pada makanan yang terbuat dari semolina, misalnya puding susu inggris yang disebut semolina pudding.

Baca juga: 3 Beda Roti Tawar Biasa dengan Roti Gandum, Seperti Apa?

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com