Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Cara Atasi Adonan Pempek yang Kelembekan, Jangan Langsung Tambah Sagu

Kompas.com - 06/01/2021, 21:03 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

KOMPAS.com - Bikin pempek bisa dibilang susah-susah gampang. Bahan membuat pempek sangat sederhana haya ikan, tepung, air, dan telur.

Namun, kesulitan pempek ada pada teknik mencampur dan konsistensi adonan. Tak jarang, adonan pempek terlalu lembek sampai sulit untuk dibentuk.

Baca juga: Resep Pempek Palembang, Bisa untuk Jualan Online

Biasanya banyak pembuat pempek mengakali adonan kelembekan dengan menambah tepung sagu. Sayangnya cara ini dapat membuat pempek jadi ekras jika sagu yang dituang terlalu banyak.

Berikut adalah tiga cara mengatasi adonan pempek yang kelembekan, selain menambahkan tepung sagu. Tips ini dari Sajian Sedap:

1. Gunakan biang

Ada baiknya kita membuat biang terlebih dulu, untuk menghasilkan pempek yang pas adonannya.

Penggunaan biang akan membuat pempek punya tekstur kenyal tapi lembut ketika digigit. Biang pempek biasanya dibuat dari tepung terigu.

Cara membuat biang pempek, masak tepung terigu bersama air hingga mengental seperti bubur.

Baca juga: Resep Pempek Tanpa Ikan, Pempek Dos yang Murah Meriah

Perbandingan tepung dan air biasanya 1 : 10. Jadi, 20 gram tepung terigu dengan 200 ml air.

Setelah jadi bubur, baru masukkan biang ke dalam ikan dan bahan lainnya. Jika sudah menggunakan biang, tidak perlu lagi ditambahkan air.

Pengulenan sebaiknya dilakukan sebelum sagu masuk.

Jika sagu sudah dimasukkan, maka adonan tidak boleh diuleni lagi, cukup diaduk saja.

2. Gunakan talenan

Ilustrasi pempek. Dok. Shutterstock/Ika Rahma H Ilustrasi pempek.

Kadang bukan salah resepnya kalau adonan pempek terasa lembek. Beberapa orang di Palembang membentuk pempek lenjer dengan menggunakan talenan.

Caranya, ambil adonan pempek dengan sendok sayur. Letakkan di atas talenan yang sudah ditaburi tepung sagu.

Gulingkan adonan di atas talenan hingga bentuknya jadi lonjong.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com