Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/10/2020, 14:03 WIB
Theresia Amadea ,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Sayur asem salah satu makanan rumahan yang mudah dimasak.

Masakan ini juga bisa menjadi pilihan makanan bagi para vegetarian. Namun, dengan catatan menghilangkan bahan makanan seperti terasi.

Sayur asem cocok disantap dengan lauk seperti tempe dan jamur tiram goreng. Dijamin napsu makan langsung bertambah.

Baca juga: Resep Oseng Jamur Merang Pedas, Ide Makan Siang ala Warteg

Resep sayur asem vegetarian

Bahan:

  • 5 siung bawang merah, iris tipis
  • 2 lembar daun salam
  • 2 buah asam kandis/asam jawa
  • 1 sdm gula
  • 2 tomat hijau kecil, kalau besar satu cukup saja, potong-potong
  • 1 buah labu siam, kupas dan potong-potong
  • 2 buah terong hijau ukuran sedang, kupas kulit dan potong-potong
  • 1 buah jagung manis ukuran sedang, potong sesuai selera
  • 5 buah kacang panjang, potong-potong
  • 10 gr kacang tanah
  • Tauge kedelai secukupnya
  • Daun melinjo muda secukupnya (opsional)
  • Garam secukupnya

Cara membuat sayur asem vegetarian:

1. Didihkan air dalam panci sampai mendidih. Masukkan kacang tanah dan jagung, masak hingga mendidih.

Baca juga: Resep Sayur Kuah Santan Berempah, Tambahkan Terong Ungu

2. Jika air sudah mendidih masukan bawang merah, daun salam, dan asam kandis atau asam jawa.

3. Masak hingga rasa bumbu terasa di air lalu tambahkan gula dan garam aduk rata.

4. Jika kacang tanah dan jagung sudah agak lunak, masukkan sayuran lainnya. Masak hingga lunak. 

5. Sayur asem untuk vegetarian siap dihidangkan. 

Baca juga: Resep Sayur Urap, Sajian Pelengkap Nasi Bali

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com