Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Lagi Kursi Tegak, Ini Daftar Kereta Ekonomi New Generation dan Stainless Steel New Generation

Kompas.com - 30/03/2024, 18:30 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) terus meningkatkan pelayanan bagi penumpang yang menggunakan kereta kelas ekonomi.

Salah satunya dengan mengganti kursi tegak pada kereta ekonomi menjadi new generation dan stainless steel new generation.

Perubahan tidak hanya terjadi pada model kursi, tapi juga fasilitas lain seperti kamar mandi, interior gerbong, dan stop kontak agar penumpang dapat mengisi daya gawai selama di kereta ekonomi dengan nyaman.

Kursi kereta ekonomi yang sudah tidak menggunakan bangku tegak tentunya memberikan kenyamanan bagi penumpang, terutama ketika perjalanan jauh.

Penumpang akan mendapatkan ruang kaki yang lebih lega, sandaran tangan dan kepala, serta posisi kursi yang dapat diatur, baik direbahkan atau ditegakkan.

Hal itu berbeda dengan kursi tegak pada kereta ekonomi yang tidak bisa diatur sudut kemiringannya dan membuat punggung penumpang terasa pegal dalam perjalanan jauh.

Baca juga: Daftar Terbaru Kereta Ekonomi yang Pakai Kursi Tegak dan Premium 2024, Apa Saja?


Daftar kereta ekonomi yang tidak pakai kursi tegak

Kepada Kompas.com, Kamis (28/3/2024), VP Public Relations PT KAI Joni Martinus merinci daftar kereta new generation dan stainless steel new generation.

Berikut daftar selengkapnya:

1. Kereta ekonomi new generation (modifikasi Balai Yasa Manggarai):

  • KA Jayabaya (Pasarsenen-Malang PP) sejak 26 September 2023
  • KA Gaya Baru Malam Selatan (Pasarsenen-Surabaya Gubeng PP) sejak 14 Maret 2024
  • KA Mutiara Timur (Surabaya Gubeng-Ketapang PP) periode 30 Maret-22 April 2024.

2. Kereta ekonomi stainless steel new generation:

  • KA Majapahit (Pasarsenen-Malang PP) sejak 25 Maret 2024.

Di luar daftar yang sudah disebutkan, KAI juga merilis kereta eksekutif yang sudah menggunakan model eksekutif new generation dan luxury new generation serta eksekutif new generation, yakni:

Kereta eksekutif new generation dan luxury new generation:

  • KA Argo Dwipangga (Gambir-Solo Balapan PP) sejak 13 Desember 2023
  • KA Argo Lawu (Gambir-Solo Balapan PP) sejak 18 Desember 2023
  • KA Taksaka (Gambir-Yogyakarta PP) sejak 18 Januari 2024.

Kereta eksekutif new generation:

KA Argo Bromo Anggrek (Gambir-Surabaya Pasarturi PP) mulai 29 Maret 2024.

Baca juga: Ramai soal Perusahaan KA Polandia Menggunakan Logo Mirip KAI, Ini Tanggapan KAI

Fasilitas kereta ekonomi new generation dan stainless steel new generation

Penumpang yang ingin bepergian menggunakan kereta ekonomi new generation dan kereta ekonomi stainless steel new generation akan mendapatkan beberapa fasilitas terbaru dan merasakan perbedaan ketimbang model kereta ekonomi model lama.

Simak fasilitas kereta ekonomi new generation dan kereta ekonomi stainless steel new generation berikut ini:

1. KA Jayabaya (Pasarsenen-Malang PP)

  • Kapasitas: 72 kursi
  • Ruang kaki lebih luas
  • Model kursi: captain seat yang dapat diatur kemiringannya (reclining) dan disesuaikan arah laju kereta atau berhadapan (revolving).

2. KA Gaya Baru Malam Selatan (Pasarsenen-Surabaya Gubeng PP)

  • Kapasitas: 72 kursi
  • Ruang kaki lebih luas
  • Model kursi: captain seat yang dapat diatur kemiringannya (reclining) dan disesuaikan arah laju kereta atau berhadapan (revolving)
  • Public Information Display System (PIDS) yang dapat menampilkan jam dan suhu
  • Interior kereta mirip kereta eksekutif
  • Nuansa kamar mandi lebih mewah dan menggunakan toilet duduk
  • Tempat ibadah di kereta restorasi.

3. KA Mutiara Timur (Surabaya Gubeng-Ketapang PP)

  • Kursi ekonomi new generation terletak di kereta penumpang 2-6
  • Kapasitas: 72 kursi.

4. KA Majapahit (Pasar Senen-Malang PP)

  • Kapasitas: 72 kursi
  • Ruang kaki lebih luas
  • Model kursi: captain seat yang dapat diatur kemiringannya (reclining) dan disesuaikan arah laju kereta atau berhadapan (revolving)
  • Pintu masuk kereta dan pintu penghubung antar kereta sudah menggunakan pintu elektrik otomatis
  • PIDS
  • USB charger port pada masing-masing kursi di samping stopkontak yang telah tersedia di dinding kereta
  • Menggunakan jendela tempered double glass
  • Jumlah kamar mandi 2
  • Menggunakan toilet duduk
  • Kamar mandi pria dan wanita dipisah
  • Meja lipat untuk mengganti popok bayi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

Tren
Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Tren
Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Tren
El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

Tren
Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Tren
Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Tren
Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Tren
7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

Tren
Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Tren
Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Tren
Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Tren
Apa yang Dilakukan Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Madinah? Ini Alur Kedatangannya

Apa yang Dilakukan Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Madinah? Ini Alur Kedatangannya

Tren
Kisah Omar, Hilang Selama 26 Tahun, Ditemukan Hanya 200 Meter dari Rumahnya

Kisah Omar, Hilang Selama 26 Tahun, Ditemukan Hanya 200 Meter dari Rumahnya

Tren
Naik Rp 13,4 Miliar Selama 2023, Berikut Rincian Harta Kekayaan Jokowi

Naik Rp 13,4 Miliar Selama 2023, Berikut Rincian Harta Kekayaan Jokowi

Tren
Mengenal PTN BLU di Indonesia: Daftar Kampus dan Bedanya dari PTN BH

Mengenal PTN BLU di Indonesia: Daftar Kampus dan Bedanya dari PTN BH

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com