Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Kompas.com - 16/05/2024, 18:09 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang berstatus unggulan kedua kalah pada babak kedua Thailand Open 2024. 

Fikri/Bagas takluk dua gim langsung dari ganda putra senior Korea Selatan, Kim Gi-jung/Kim Sa-rang, dengan skor 22-20, 21-13 di Nimibutr Arena, Bangkok, Kamis (16/5/2024). 

Kekalahan Fikri/Bagas sekaligus membuat ganda putra Indonesia tinggal menyisakan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. 

Ahsan/Hendra baru akan bertanding melawan Chiang Chien Wei/Wu Hsuan-Yi (Taiwan) yang dijadwalkan berlangsung malam ini pukul 20.10 WIB. 

Baca juga: Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Ada empat ganda putra Indonesia bertanding di Thailand Open 2024. Dua pasangan lain yaitu Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani. 

Namun, Leo/Daniel dan Sabar/Reza tersingkir pada babak pertama. Leo/Daniel dikalahkan Jin Yong/Na Sung-seung (Korea Selatan) dengan skor 22-20, 13-21, 17-21. 

Leo mengaku sulit melawan wakil Korea Selatan. Apalagi, Leo/Daniel juga banyak melakukan kesalahan sendiri. 

"Dalam pertandingan tadi (kemarin), kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Selain itu, beberapa kali pengembalian lawan juga menyentuh net dan tidak mampu kami kembalikan," kata Leo. 

Baca juga: Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

"Tidak mudah melawan mereka. Kami mengakui kalah, kami harus belajar lagi, berlatih lebih baik lagi," tuturnya. 

"Kekalahan ini harus menjadi pembelajaran buat kami. Setelah ini ya kami harus melakukan evaluasi dan berlatih lagi," ungkap Leo. 

Sementara itu, Sabar/Reza harus mengakui keunggulan wakil Taiwan, Ming Che Lu/Tang Kai Wei, melalui duel tiga gim dengan skor 15-21, 21-7, 19-21. 

Hingga berita ini tayang, Indonesia sudah meloloskan enam wakil ke perempat final Thailand Open 2024. 

Mereka adalah Gregoria Mariska Tunjung, Komang Ayu Cahya Dewi, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

HT Timnas U20 Indonesia Vs Italia 0-1, Garuda Sulit Antisipasi Sentuhan Cepat Lawan

HT Timnas U20 Indonesia Vs Italia 0-1, Garuda Sulit Antisipasi Sentuhan Cepat Lawan

Timnas Indonesia
Pesan Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Lolos ke Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pesan Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Lolos ke Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Deretan Catatan Positif Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia

Deretan Catatan Positif Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Proliga 2024, Perjuangan Tiket Final Four Berlanjut di Malang

Jadwal Proliga 2024, Perjuangan Tiket Final Four Berlanjut di Malang

Liga Indonesia
Pelatih Malaysia Akui Keunggulan Indonesia, Ingin Tiru Shin Tae-yong

Pelatih Malaysia Akui Keunggulan Indonesia, Ingin Tiru Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Fajar/Rian Banyak Evaluasi untuk Olimpiade Paris 2024

Fajar/Rian Banyak Evaluasi untuk Olimpiade Paris 2024

Badminton
Dari Persib hingga Timnas, Sepak Bola Indonesia Bikin Mendoza Berkesan

Dari Persib hingga Timnas, Sepak Bola Indonesia Bikin Mendoza Berkesan

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Italia Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Timnas U20 Indonesia Vs Italia Malam Ini

Timnas Indonesia
Dapat Banyak Dukungan, Adrian Ugelvik Apresiasi Suporter Indonesia

Dapat Banyak Dukungan, Adrian Ugelvik Apresiasi Suporter Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Filipina, Permintaan Maaf Ernando Ditanggapi Adrian Ugelvik

Indonesia Vs Filipina, Permintaan Maaf Ernando Ditanggapi Adrian Ugelvik

Timnas Indonesia
3 Fakta Timnas Indonesia Bekuk Filipina, Debut Manis Calvin Verdonk

3 Fakta Timnas Indonesia Bekuk Filipina, Debut Manis Calvin Verdonk

Timnas Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Kim Sang-sik Kecewa dengan Timnas Indonesia

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Kim Sang-sik Kecewa dengan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Punya Target Baru

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Punya Target Baru

Timnas Indonesia
Alvin dan Avila Bahar Raih Podium di Malaysia

Alvin dan Avila Bahar Raih Podium di Malaysia

Liga Indonesia
Kiper Persib Kembali Tampil untuk Timnas Filipina, Akui Tangguhnya Indonesia

Kiper Persib Kembali Tampil untuk Timnas Filipina, Akui Tangguhnya Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com