Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini yang Terjadi pada Tubuh jika Minum Kopi Tanpa Gula Setiap Hari

Kompas.com - 25/12/2023, 18:30 WIB
Alicia Diahwahyuningtyas,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Minum kopi di pagi hari bisa menjadi kebiasaan yang dilakukan sebagian besar orang. Hal itu karena dengan meminum kopi bisa membuat seseorang lebih fresh di pagi hari. 

Kopi diketahui mengandung kafein yang telah terbukti bisa membantu tubuh tetap waspada dan memberikan dorongan energi untuk menjalani aktivitas di siang hari, menurut Eatingwell (3/9/2023).

Menurut Departemen Pertanian RI, kopi bukan hanya sekadar minuman pagi, namun sumber alami fosfor dan magnesium. Kandungan itu kemudian dikemas dengan antioksidan yang menawarkan beberapa manfaat kesehatan yang mengesankan.

Namun demikian, manfaat kopi juga tergantung dari cara penyajiannya. Sebab, saat ini secangkir kopi bisa juga ditambahkan dengan sejumlah bahan tambahan seperti sirup, gula, dan pemanis. 

Namun, para ahli mengatakan bahwa kopi akan jauh lebih sehat bila dikonsumsi tanpa tambahan gula dan pemanis buatan. 

Lantas, apa yang terjadi ketika rutin minum kopi tanpa gula setiap hari?

Baca juga: Bolehkah Minum Kopi Saat Sakit? Ini Kata Pakar

Minum kopi tanpa gula setiap hari

Penelitian menunjukkan, minum secangkir kopi tanpa gula setiap hari dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit kronis.

"Kopi merupakan sumber vitamin B2 (riboflavin), magnesium, dan polifenol," kata ahli diet khusus di Orlando Kesehatan, Sara Riehm, dikutip dari Verywellfit (10/10/2023).

Polifenol merupakan senyawa bioaktif pada tanaman yang telah diketahui memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan.

Tak hanya itu, kopi juga mengandung asam klorogenat, asam kuinat, dan diterpen seperti kafestol dan kahweol. Di mana, senyawa-senyawa tersebut memiliki efek antioksidan dan antikanker.

Reihm menambahkan, beberapa penelitian juga menghubungkan konsumsi kopi tanpa gula secara teratur juga dikaitkan dengan penurunan angka kematian akibat penyakit kardiovaskular, serangan jantung, dan diabetes.

Namun demikian, Food and Drug Administration (FDA) merekomendasikan agar seseorang tidak minum kopi lebih dari empat atau lima cangkir kopi berukuran 8 ons. Jumlah tersebut setara dengan 400 miligram kopi per hari.

Baca juga: 6 Rempah-rempah yang Bisa Ditambahkan ke Kopi, Ada Jahe dan Kayu Manis

Halaman:

Terkini Lainnya

Asal-usul Gelar 'Haji' di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Asal-usul Gelar "Haji" di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Tren
Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar 'Money Politics' Saat Pemilu Dilegalkan

Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar "Money Politics" Saat Pemilu Dilegalkan

Tren
Ilmuwan Temukan Eksoplanet 'Cotton Candy', Planet Bermassa Sangat Ringan seperti Permen Kapas

Ilmuwan Temukan Eksoplanet "Cotton Candy", Planet Bermassa Sangat Ringan seperti Permen Kapas

Tren
8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

Tren
Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Tren
Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Tren
El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

Tren
Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Tren
Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Tren
Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Tren
7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

Tren
Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Tren
Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Tren
Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Tren
Apa yang Dilakukan Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Madinah? Ini Alur Kedatangannya

Apa yang Dilakukan Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Madinah? Ini Alur Kedatangannya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com