Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dibuka Gratis, Ini Pengaturan Lalu Lintas Tol Solo-Yogyakarta Selama Libur Nataru

Kompas.com - 22/12/2023, 20:30 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masyarakat dapat melintas di Jalan Tol Solo-Jogja pada libur Natal dan Tahun baru.

Hal tersebut diumumkan oleh PT Jasamarga Jogja Solo (JMJ), anak usaha PT Jasa Marga (Persero) Tbk, selaku pengelola Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulonprogo.

Jalur fungsional tol sepanjang 13 kilometer ini akan dioperasikan mulai Jumat (22/12/2023).

Untuk memperlancar mudik dan liburan ke Solo-Yogyakarta, JMK tidak mengenakan tarif bagi pengguna tol ini selama libur Natal dan tahun baru.

"Kendaraan yang diperbolehkan melintas adalah kendaraan roda 4 golongan 1 nonbus dan nontruk," ujar Direktur Utama JMJ Suchandra P Hutabarat dalam keterangan resminya kepada Kompas.com, Jumat.

"Tidak diperuntukan untuk kendaraan berat. Adapun, untuk kecepatan maksimum pengguna jalan yang melewati jalur fungsional ini adalah 40 km/jam," tambahnya.

Baca juga: Tol Trans Jawa Diskon 10 Persen Saat Libur Nataru, Ini Syaratnya

Dioperasikan dalam dua periode

Suchandra menjelaskan, tol Solo-Yogyakarta dari Kartasura sampai Karanganom akan dioperasikan dalam dua periode.

Menurutnya, masyarakat dapat melintas saat arus mudik pada 22-31 Desember 2023 dan arus balik pada 1-3 Januari 2024.

Suchandra mengatakan, jalur fungsional Tol Solo-Yogyakarta mulai dibuka pada 06.00 WIB-17.00 WIB.

Selain itu, jalur fungsional tol ini hanya dioperasikan satu arah pada periode arus mudik dan satu arah pada arus balik.

Akses masuk jalur fungsional Tol Solo-Jogja dari jalan Nasional akan melalui on/off Banyudono yang berjarak sekitar 700 meter dari gerbang tol (GT) Colomadu.

Baca juga: 6 Cara Cek Tarif Tol Online Jelang Libur Natal dan Tahun Baru 2024

Pengaturan lalu lintas Tol Solo-Yogyakarta

Pengaturan lalu lintas akan diberlakukan di Tol Solo-Yogyakarta, baik ketika arus mudik maupun arus balik Natal dan tahun baru. Simak selengkapnya:

1. Arus mudik (22-31 Desember 2023)

Jalur fungsional Tol Solo-Yogyakarta beroperasi satu arah dari GT Colomadu (Tol Trans Jawa) menuju Boyolali dan/atau Kartasura, serta menuju Klaten dan/atau Yogyakarta.

Pengguna jalan yang menuju Klaten dan/atau Yogyakarta dapat mengakses jalur fungsional melalui flyover Ngasem di STA 0+600 hingga GT Karanganom untuk melanjutkan perjalanan melalui Jalan Raya Solo-Yogyakarta.

Bagi pengguna Tol Solo-Yogyakarta dari GT Colomadu yang menuju Boyolali dan/atau Kartasura akan dialihkan melalui flyover Ngasem melalui GT Banyudono untuk melanjutkan perjalanan melalui Jalan Raya Solo-Semarang.

Pengguna Tol Solo-Yogyakarta dari Jalan Raya Solo-Semarang yang menuju Tol Trans Jawa juga dialihkan masuk melalui GT Banyudono untuk meneruskan perjalanan melalui GT Colomadu.

Baca juga: Jelang Libur Nataru, Ini Titik Rawan Kecelakaan di Jateng, Pantura, dan Tol Trans-Jawa

2. Arus balik 1-3 Januari 2024

Jalur fungsional Tol Solo-Yogyakarta beroperasi satu arah dari GT Karanganom menuju GT Banyudono (untuk tujuan Boyolali dan/atau Kartasura) dan GT Karanganom menuju GT Colomadu tujuan Tol Trans Jawa.

Pengguna Tol Solo-Yogyakarta dari Jalan Raya Solo-Semarang yang menuju Jalan Tol Trans Jawa juga dialihkan masuk melalui GT Banyudono untuk meneruskan perjalanan melalui GT Colomadu.

Suchandra mengatakan, di luar tanggal dan jam pemberlakuan jalur fungsional yang telah ditentukan, arus lalu lintas menuju dan keluar GT Colomadu kembali normal menggunakan akses eksisting.

"Apabila pengguna jalan mengalami keadaan darurat, PT JMJ menyediakan MCS (Mobile Customer Service), ambulan, BBM mobile, toilet portable serta layanan derek gratis hingga exit tol terdekat," ujar Suchandra.

"Selain itu PT JMJ juga telah menyiapkan rambu-rambu petunjuk dan peringatan seperti batas kecepatan, rambu penunjuk arah, dan traffic light atau Alat Pemberi Isyarat Lalu Lintas (APPIL) yang berada di jalan nasional di depan akses Banyudono dan di jalan nasional di depan akses Karanganom," pungkasnya.

Baca juga: Daftar Lengkap Korban Tewas dan Luka Kecelakaan Bus Handoyo Tol Cipali

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

6 Dokumen yang Harus Dipersiapkan untuk Mendaftar Sekolah Kedinasan, Apa Saja?

6 Dokumen yang Harus Dipersiapkan untuk Mendaftar Sekolah Kedinasan, Apa Saja?

Tren
Tips Latihan Beban untuk Pemula agar Terhindar dari Cedera

Tips Latihan Beban untuk Pemula agar Terhindar dari Cedera

Tren
6 Olahraga yang Ampuh Menurunkan Kolesterol Tinggi, Apa Saja?

6 Olahraga yang Ampuh Menurunkan Kolesterol Tinggi, Apa Saja?

Tren
PKS Disebut 'Dipaksa' Berada di Luar Pemerintahan, Ini Alasannya

PKS Disebut "Dipaksa" Berada di Luar Pemerintahan, Ini Alasannya

Tren
Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Hitam Selama Sebulan

Ini yang Akan Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Hitam Selama Sebulan

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 16-17 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 16-17 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa | Peringatan Dini Kekeringan di Jateng

[POPULER TREN] Beda Penampilan Sandra Dewi Saat Diperiksa | Peringatan Dini Kekeringan di Jateng

Tren
Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Tren
Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Tren
Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Tren
7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

Tren
Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Tren
Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi 'Study Tour', Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi "Study Tour", Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Tren
Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Tren
Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com