Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Lengkap 27 Negara Uni Eropa

Kompas.com - 01/12/2023, 19:15 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Uni Eropa (UE) adalah organisani yang terdiri dari 27 negara Eropa, di mana mereka bersepakat untuk bekerja sama dan saling membantu.

Dikutip dari laman Britannica, Uni Eropa merupakan organisasi internasional yang terdiri dari 27 negara Eropa dan mengatur kebijakan ekonomi, sosial, dan keamanan bersama.

Uni Eropa dibentuk berdasarkan Perjanjian Maastricht, yang mulai berlaku pada tanggal 1 November 1993.

Perjanjian tersebut dirancang untuk meningkatkan integrasi politik dan ekonomi Eropa dengan menciptakan mata uang tunggal (euro), kebijakan luar negeri dan keamanan yang terpadu, dan hak kewarganegaraan bersama.

Baca juga: Asal-usul Nama Benua Eropa


Pada awalnya terbatas pada Eropa Barat, yang dimulai oleh enam negara, yakni Belgia, Perancis, Italia, Luksemburg, Belanda, dan Jerman Barat.

Kemudian, Uni Eropa melakukan ekspansi besar-besaran ke Eropa tengah dan timur pada awal abad ke-21.

Uni Eropa mewakili salah satu dari serangkaian upaya untuk mengintegrasikan Eropa sejak Perang Dunia II.

Serangkaian perjanjian internasional dan revisi perjanjian yang sebagian besar didasarkan pada model ini pada akhirnya mengarah pada pembentukan UE.

Baca juga: Mengapa Kawasan Eropa Utara Disebut Skandinavia?

Daftar negara-negara Uni Eropa

Ilustrasi daftar negara-negara Uni Eropa.Unsplash/Antoine Schibler Ilustrasi daftar negara-negara Uni Eropa.

Dilansir dari laman resmi Uni Eropa, berikut adalah daftar lengkap 27 negara yang termasuk dalam anggotanya:

1. Austria

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1995, anggota kawasan Euro sejak tahun 1999, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 1997.

2. Belgia

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1958, anggota kawasan Euro sejak tahun 1999, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 1995.

3. Bulgaria

Bulgaria masuk dan menjadi negara anggota Uni Eropa sejak tahun 2007.

Baca juga: Mengenal Bangsa Celtic yang Disebut sebagai Leluhur Bangsa Eropa

4. Kroasia

Negara anggota Uni Eropa sejak 2013, anggota kawasan Euro sejak 2023, dan anggota kawasan Schengen sejak 2023.

5. Siprus

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 2004, dan menjadi anggota kawasan Euro sejak tahun 2008.

6. Ceko

menjadi negara anggota Uni Eropa sejak tahun 2004 dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 2007.

7. Denmark

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1973, namun tidak ikut serta dalam euro. Denmark menjadi anggota kawasan Schengen sejak tahun 2001.

Baca juga: Sering Dikira Sama, Ini Perbedaan Uni Soviet dan Rusia

8. Estonia

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 2004, anggota kawasan Euro sejak 2011, dan anggota kawasan Schengen sejak 2007,

9. Finlandia

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1995, anggota kawasan Euro sejak tahun 1999, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 2001.

10. Perancis

Negara anggota UE sejak tahun 1958, anggota kawasan Euro sejak tahun 1999, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 1995.

11. Jerman

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1958, anggota kawasan Euro sejak tahun 1999, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 1995.

Baca juga: Pernah Membuat Hitler Marah, Berikut 5 Kontroversi Penghargaan Nobel Prize

12. Yunani

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1981, anggota kawasan Euro sejak tahun 2001, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 2000.

13. Hungaria

Bergabung menjadi negara anggota Uni Eropa sejak 2004 dan anggota kawasan Schengen sejak 2007.

14. Irlandia

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1973 dan anggota kawasan Euro sejak 1999, namun tidak ikut serta menjadi anggota kawasan Schengen.

15. Italia

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1958, anggota kawasan Euro sejak tahun 1999, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 1997.

Baca juga: Mengenal Negara-negara Transkontinental yang Wilayahnya Ada di Dua atau Lebih Benua

16. Latvia

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 2004, anggota kawasan Euro sejak 2014, dan anggota kawasan Schengen sejak 2007.

17. Lituania

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 2004, anggota kawasan Euro sejak 2015, dan anggota kawasan Schengen sejak 2007.

18. Luksemburg

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1958, anggota kawasan Euro sejak tahun 1999, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 1995.

19. Malta

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 2004, anggota kawasan Euro sejak 2008, dan anggota kawasan Schengen sejak 2007.

Baca juga: Sering Dikira Sama, Ini Perbedaan antara Holland dan Belanda

20. Belanda

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1958, anggota kawasan Euro sejak tahun 1999, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 1995.

21. Polandia

Polandia bergabung menjadi negara anggota Uni Eropa sejak 2004 dan anggota kawasan Schengen sejak 2007.

22. Portugal

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1986, anggota kawasan Euro sejak tahun 1999, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 1995.

23. Rumania

Rumania bergabung menjadi anggota negara anggota Uni Eropa sejak tahun 2007.

Baca juga: Penampakan Sandal Tertua di Eropa, Terbuat dari Rumput dan Berusia 6.000 Tahun

24. Slowakia

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 2004, anggota kawasan Euro sejak 2009, dan anggota kawasan Schengen sejak 2007.

25. Slovenia

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 2004, anggota kawasan Euro sejak 2007, dan anggota kawasan Schengen sejak 2007.

26. Spanyol

Negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1986, anggota kawasan Euro sejak tahun 1999, dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 1995.

27. Swedia

Swedia menjadi negara anggota Uni Eropa sejak tahun 1995 dan anggota kawasan Schengen sejak tahun 2001.

Baca juga: Apa Perbedaan United Kingdom dan Britania Raya? Berikut Penjelasannya

Sebelumnya, United Kingdom termasuk bagian dari Uni Eropa. Namun, sejak Juni 2016, mereka memutuskan untuk berhenti.

Akhirnya, mulai 31 Januari 2020, United Kingdom secara resmi tidak lagi menjadi bagian dari Uni Eropa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com