Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batas Usia Anak Bisa Ikut BPJS Kesehatan Orangtua dan Cara Pisah Keanggotaannya

Kompas.com - 29/11/2023, 12:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - BPJS Kesehatan melalui program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) memberikan perlindungan kesehatan bagi seluruh warga Indonesia, termasuk anak yang masih bergantung pada orangtua.

Iuran JKN setiap anak umumnya akan menjadi tanggungan orangtua hingga menginjak usia tertentu.

Setelah mencapai usia tertentu, status BPJS Kesehatan anak tersebut akan berganti dari aktif menjadi nonaktif.

Hal tersebut diungkap oleh salah seorang warganet melalui akun media sosial X (dulu Twitter) @worksfess, Senin (27/11/2023).

"Guys kalau BPJS udah ga ditanggung ortu karna umur udah lebih dr 21 tahun dan statusnya non aktif, ngurus nya langsung ke kantor bpjs ya? Dokumen yang dibawa apa aja?" tanya warganet.

Hingga Rabu (29/11/2023) pagi, unggahan ini telah dilihat lebih dari 222.600 kali, disukai 1.800 pengguna, dan diunggah ulang oleh lebih dari 260 warganet.

Lantas, berapa batas usia anak ikut BPJS Kesehatan orangtua? Bagaimana cara mengurusnya jika sudah berstatus nonaktif?

Baca juga: Cara Skrining BPJS Kesehatan Gratis, Setahun Sekali untuk Tahu Risiko Penyakit


Batas usia anak ikut BPJS Kesehatan orangtua

Asisten Deputi Komunikasi Publik dan Hubungan Masyarakat BPJS Kesehatan Agustian Fardianto menjelaskan, setiap pekerja harus terdaftar sebagai peserta JKN.

Hal tersebut sesuai dengan ketentuan yang tertuang dalam Pasal 13 ayat (1) Peraturan Presiden Nomor 82 Tahun 2018 tentang Jaminan Kesehatan.

"Setiap pekerja harus terdaftar sebagai peserta di tempat kerjanya, baik pada segmen Pekerja Penerima Upah (PPU) atau Pekerja Penerima Upah Penyelenggaraan Negara (PPU-PN)," ujar pria yang akrab disapa Ardi ini kepada Kompas.com, Selasa (28/11/2023).

Menurut Ardi, iuran BPJS Kesehatan dari segmen PPU atau PPU-PN adalah sebesar 5 persen dari total upah pekerja.

Pembayaran iuran terbagi dengan perincian 4 persen ditanggung oleh pemberi kerja atau perusahaan, serta 1 persen dipotong dari upah pekerja.

"Biaya iuran ini mencakup tidak hanya pekerja itu sendiri, tetapi juga meliputi suami atau istri, hingga anak ketiga," ungkapnya.

Kendati demikian, saat seorang anak telah mencapai usia 21 tahun, keanggotaan BPJS Kesehatannya akan terpisah dan tidak menjadi tanggungan orangtua.

Nantinya, keanggotaan anak berusia 21 tahun tersebut dapat dialihkan ke segmen Pekerja Bukan Penerima Upah (PBPU) dengan kelas yang sama seperti anggota keluarga terdaftar.

Halaman:

Terkini Lainnya

Ada Fenomena Matahari di Atas Kabah pada 27-28 Mei 2024, Pukul Berapa?

Ada Fenomena Matahari di Atas Kabah pada 27-28 Mei 2024, Pukul Berapa?

Tren
8 Manfaat Lemak Sehat untuk Tubuh, Bisa Jaga Kesehatan Jantung dan Otak

8 Manfaat Lemak Sehat untuk Tubuh, Bisa Jaga Kesehatan Jantung dan Otak

Tren
Menyoroti Penerbangan Jemaah Haji Indonesia yang Diwarnai Sejumlah Masalah...

Menyoroti Penerbangan Jemaah Haji Indonesia yang Diwarnai Sejumlah Masalah...

Tren
Diduga Buntuti Jampidsus Kejagung, Apa Tugas Densus 88 Sebenarnya?

Diduga Buntuti Jampidsus Kejagung, Apa Tugas Densus 88 Sebenarnya?

Tren
9 Tanda Darah Tinggi di Usia 20-an, Bisa Picu Serangan Jantung dan Stroke

9 Tanda Darah Tinggi di Usia 20-an, Bisa Picu Serangan Jantung dan Stroke

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 26-27 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah yang Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 26-27 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Kronologi Jampidsus Kejagung Dibuntuti Densus 88 | Rumput GBK Disorot

[POPULER TREN] Kronologi Jampidsus Kejagung Dibuntuti Densus 88 | Rumput GBK Disorot

Tren
Daftar Lengkap Urutan Film Mad Max, Terbaru Furiosa

Daftar Lengkap Urutan Film Mad Max, Terbaru Furiosa

Tren
Aktif di Malam Hari, Berikut 10 Spesies yang Termasuk Hewan Nokturnal

Aktif di Malam Hari, Berikut 10 Spesies yang Termasuk Hewan Nokturnal

Tren
Kisah Mat Bin Mat Suroh, Bertaruh Nyawa Selamatkan Kereta Api dari Kecelakaan Fatal

Kisah Mat Bin Mat Suroh, Bertaruh Nyawa Selamatkan Kereta Api dari Kecelakaan Fatal

Tren
12 Jenis Kanker yang Paling Sering Menyerang Pria, Apa Saja?

12 Jenis Kanker yang Paling Sering Menyerang Pria, Apa Saja?

Tren
Kisah Pasutri Berangkat Haji Beda Kloter, Bertemu di 'Gerbang Cinta' Masjid Nabawi

Kisah Pasutri Berangkat Haji Beda Kloter, Bertemu di "Gerbang Cinta" Masjid Nabawi

Tren
Jarang Disadari, Ini Efek Samping Vitamin C jika Dikonsumsi Berlebihan

Jarang Disadari, Ini Efek Samping Vitamin C jika Dikonsumsi Berlebihan

Tren
3 Perbedaan People Water's Forum dan World Water Forum, Sama-sama Digelar di Bali Tahun Ini

3 Perbedaan People Water's Forum dan World Water Forum, Sama-sama Digelar di Bali Tahun Ini

Tren
450 Bus Shalawat Siap Antar Jemaah Haji di Mekkah, Ini 22 Rutenya

450 Bus Shalawat Siap Antar Jemaah Haji di Mekkah, Ini 22 Rutenya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com