Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Khasiat Air Jeruk Nipis untuk Kesehatan Kulit

Kompas.com - 06/11/2023, 07:45 WIB
Muhammad Zaenuddin

Penulis

KOMPAS.com - Air jeruk nipis adalah minuman segar yang terbuat dari kombinasi air dan perasan jeruk nipis.

Minuman herbal ini dikenal memiliki banyak manfaat karena merupakan sumber antioksidan yang sangat baik.

Itu adalah zat yang melindungi tubuh dengan mencegah atau menghentikan kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas, atau bahan kimia yang merusak sel.

Jeruk nipis juga dikenal sebagai sumber yang baik untuk dan nutrisi seperti kalium, kalsium, magnesium, serta vitamin A, B, C, dan D.

Baca juga: 7 Manfaat Buah Alpukat bagi Kesehatan, Baik untuk Jantung, Mata, dan Pencernaan


Manfaat air jeruk nipis untuk kulit

Dikutip dari laman Medical News Today, air jeruk nipis bisa berperan dalam kesehatan kulit secara keseluruhan.

Jeruk nipis adalah sumber vitamin C yang sangat baik, di mana merupakan antioksidan yang dibutuhkan tubuh untuk membuat kolagen.

Kolagen adalah senyawa yang berperan dalam mendukung kesehatan kulit Anda secara keseluruhan.

Baca juga: 7 Manfaat Buah Semangka, Baik untuk Kesehatan Mata dan Kulit

Dalam penelitian yang dimuat di jurnal Clinical, Cosmetic and Investigational Dermatology, minum air dalam jumlah lebih banyak (lebih dari 13 gelas per hari) mungkin memiliki efek positif pada hidrasi dan penampilan kulit.

Kemudian menambahkan perasan jeruk nipis ke dalam air dapat membantu meningkatkan penampilan dan kesehatan kulit.

Meskipun para profesional medis pada umumnya memahami manfaat kesehatan dari jeruk nipis dan air, masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mendukungnya.

Namun perlu diingat, tidak disarankan untuk mengoleskan air jeruk nipis langsung ke kulit. Sebab, paparan sinar matahari dapat menyebabkan fitofotodermatitis, atau luka bakar akibat jeruk nipis yang menyakitkan.

Baca juga: Khasiat Air Jeruk Nipis untuk Mengontrol Gula Darah

Manfaat kesehatan lainnya dari air jeruk nipis

Selain baik untuk kesehatan kulit, mengonsumsi air jeruk nipis juga memiliki banyak manfaat kesehatan lainnya, sebagaimana dikutip dari laman Healthline berikut ini:

  • Baik untuk pencernaan. Jeruk nipis bersifat asam dan membantu air liur memecah makanan untuk pencernaan yang lebih baik. Selain itu, flavonoid dalam jeruk nipis merangsang sekresi cairan pencernaan.
  • Melawan infeksi. Vitamin C dan antioksidan dalam jeruk nipis dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh dan membantu tubuh melawan infeksi seperti virus pilek dan flu.
  • Membantu penurunan berat badan. Asam sitrat dapat meningkatkan metabolisme, membantu Anda membakar lebih banyak kalori dan menyimpan lebih sedikit lemak.
  • Menurunkan gula darah. Jeruk nipis memiliki indeks glikemik rendah dan membantu mengatur bagaimana tubuh Anda menyerap gula ke dalam aliran darah.
  • Mengurangi risiko penyakit jantung. Jeruk nipis adalah sumber magnesium dan potasium yang baik, yang meningkatkan kesehatan jantung.
  • Mencegah kanker. Minum air jeruk nipis dapat mengurangi risiko terkena kanker dan membantu Anda melawan penyakit tersebut.
  • Mengurangi peradangan. Vitamin C dapat mengurangi tingkat peradangan di tubuh Anda. Jeruk nipis juga dapat menurunkan kadar asam urat.

Selain menyehatkan, air jeruk nipis juga mudah disajikan. Dan untuk mendapatkan hasil terbaik, minumlah air jeruk nipis tanpa gula atau bahan tambahan lainnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Ditemukan di Testis, Apa Bahaya Mikroplastik bagi Manusia?

Ditemukan di Testis, Apa Bahaya Mikroplastik bagi Manusia?

Tren
Pegi Teriak Fitnah, Ini Fakta Baru Penangkapan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Pegi Teriak Fitnah, Ini Fakta Baru Penangkapan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Tren
Ikang Fawzi Antre Layanan di Kantor BPJS Selama 6 Jam, BPJS Kesehatan: Terjadi Gangguan

Ikang Fawzi Antre Layanan di Kantor BPJS Selama 6 Jam, BPJS Kesehatan: Terjadi Gangguan

Tren
Beredar Isu Badai Matahari 2025 Hilangkan Akses Internet Berbulan-bulan, Ini Penjelasan Ahli

Beredar Isu Badai Matahari 2025 Hilangkan Akses Internet Berbulan-bulan, Ini Penjelasan Ahli

Tren
Mengenal Jampidsus, Unsur 'Pemberantas Korupsi' Kejagung yang Diduga Dikuntit Densus 88

Mengenal Jampidsus, Unsur "Pemberantas Korupsi" Kejagung yang Diduga Dikuntit Densus 88

Tren
Starlink dan Literasi Geospasial

Starlink dan Literasi Geospasial

Tren
Saat Pegi Berkali-kali Membantah Telah Bunuh Vina, Sebut Fitnah dan Rela Mati...

Saat Pegi Berkali-kali Membantah Telah Bunuh Vina, Sebut Fitnah dan Rela Mati...

Tren
5 Kasus Besar yang Tengah Ditangani Jampidsus di Tengah Dugaan Penguntitan Densus 88

5 Kasus Besar yang Tengah Ditangani Jampidsus di Tengah Dugaan Penguntitan Densus 88

Tren
Jarang Diketahui, Ini Potensi Manfaat Konsumsi Kunyit Putih Setiap Hari

Jarang Diketahui, Ini Potensi Manfaat Konsumsi Kunyit Putih Setiap Hari

Tren
Benarkah Taruna TNI Harus Tetap Pakai Seragam Saat Pergi ke Mal dan Bioskop?

Benarkah Taruna TNI Harus Tetap Pakai Seragam Saat Pergi ke Mal dan Bioskop?

Tren
Muncul Pemberitahuan 'Akun Ini Tidak Diizinkan untuk Menggunakan WhatsApp', Begini Cara Mengatasinya

Muncul Pemberitahuan "Akun Ini Tidak Diizinkan untuk Menggunakan WhatsApp", Begini Cara Mengatasinya

Tren
Orang-orang Dekat Jokowi dan Prabowo yang Berpotensi Maju Pilkada 2024, Siapa Saja Mereka?

Orang-orang Dekat Jokowi dan Prabowo yang Berpotensi Maju Pilkada 2024, Siapa Saja Mereka?

Tren
Madu atau Sirup Maple, Manakah yang Lebih Menyehatkan?

Madu atau Sirup Maple, Manakah yang Lebih Menyehatkan?

Tren
Studi Buktikan Mimpi Buruk Bisa Jadi Tanda Penyakit Kronis

Studi Buktikan Mimpi Buruk Bisa Jadi Tanda Penyakit Kronis

Tren
9 Khasiat Bunga Telang untuk Kesehatan, Apa Saja?

9 Khasiat Bunga Telang untuk Kesehatan, Apa Saja?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com