Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Rahmania Astrini, Penyanyi Indonesia yang Tampil di Konser Coldplay di Jakarta

Kompas.com - 15/06/2023, 09:00 WIB
Alinda Hardiantoro,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyanyi asal Indonesia, Rahmania Astrini dipastikan bakal tampil menjadi special guest pada malam konser Coldplay di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, 15 November 2023.

Diberitakan Kompas.com, Selasa (14/6/2023), kabar tersebut diumumkan secara resmi oleh PK Entertaiment selaku promotor konser Coldplay di Jakarta.

Rahmania Astrini bukanlah nama baru di dunia musik Indonesia. Ia tercatat telah mengeluarkan beberapa lagu.

Namanya bahkan pernah muncul pada Billboard di Stadion Camp Nou milik Barcelona.

Baca juga: Perbandingan Harga Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina dengan Konser Coldplay, Mahal Mana?


Lantas, siapa Rahmania Astrini?

Profil Rahmania Astrini

Dilansir dari Kompas.com, Senin (12/6/2023), Astri, begitu dia akrab disapa, merupakan penyanyi muda berusia 21 tahun.

Dia lahir pada 4 Juni 2001 di Massachusetts, negara bagian Amerika Serikat.

Meskipun lahir di negeri Paman Sam, pemilik nama lengkap Rahmania Astrini Purwono ini tumbuh di Kota Bandung.

Astri menamatkan pendidikan SD dan SMP di Pribadi Bilingual Boarding School Bandung dan melanjutkan SMA di SMAN 5 Bandung.

Baca juga: Tiket Konser Coldplay Habis Dikaitkan dengan FOMO, Fenomena Apa Itu?

Menyukai musik sejak kecil

Rahmania Astrini baru saja merilis single kolaborasi berjudul Me Me We bersama beberapa penyanyi Asia. Lagu ini adalah lagu penyemangat bagi masyarakat yang terdampak Covid-19.IST Rahmania Astrini baru saja merilis single kolaborasi berjudul Me Me We bersama beberapa penyanyi Asia. Lagu ini adalah lagu penyemangat bagi masyarakat yang terdampak Covid-19.

Astri mulai menekuni dunia musik sejak kecil. Dia mengikuti kompetisi seni tarik suara dan berhasil memenangkan beberapa perlombaan.

Dikutip dari KompasTV, awalnya Astri mengikuti les piano ketika masih duduk di bangku SD.

Tak hanya piano, dia juga belajar memainkan alat musik gitar pada 2016.

Di usia remaja, Astri semakin menggeluti dunia tarik suara dengan mengunggah cover lagu di media sosialnya.

Baca juga: Viral, Video Tiket Konser Coldplay Jadi Mahar Pernikahan, Ini Kata Pengantin

Debut karier di industri musik

Debut karier Astri dimulai pada 2017. Di usia remajanya itu, Astri mengeluarkan single berjudul "Menua Bersama".

Lagu itu disambut positif oleh pendengar musik Indonesia.

Dia bahkan masuk ke dalam nominasi Anugerah Planet Muzik 2018 di Malaysia sebagai kategori Artis Baru Wanita Terbaik.

Setelah kesuksesan debutnya itu, Astri semakin produktif menghasilkan karya-karya musik baru. Lagu-lagunya dominan bernuansa R&B.

Baca juga: Sejarah Musik Dangdut yang Akan Didaftarkan ke UNESCO

Rahmania AstriniYoutube Rahmania Astrini Rahmania Astrini

Pada 2018, Astri meraih penghargaan AMI Awards untuk kategori Artis Solo Pria/Wanita Soul/R&B Terbaik.

Raihan itu diperolehnya setelah menyingkirkan nominasi lainnya, yaitu Gloria Jessica, Monica Karina, Rinni Wulandari, dan Teza Sumendra.

Prestasi sama kembali diraih pada 2021. Astri lagi-lagi memenangkan AMI Award untuk kategori yang sama.

Bersamaan dengan itu, Astri merilis debut mini album bertajuk Adoiescent.

Mini album itu berisi 6 buah lagu yang seluruhnya berbahasa Inggris.

Terbaru pada 2023, Astri meluncurkan mini album berjudul Space. Ada empat buah lagu yang dimasukkan ke dalam EP tersebut.

Baca juga: Harga Tiket Konser HONNE di Surabaya dan Cara Membelinya...

Deretan lagu Rahmania Astrini

Berikut daftar lagu yang dinyanyikan oleh Astri:

  • Menua Bersama
  • Aku Cinta Dia
  • Tak Bisa
  • It's Amazing
  • Karenamu
  • Tak Lagi Sama
  • Tanpa Rindu
  • Shush
  • Runaway
  • Take Me Home
  • Baby
  • Pretty Like You
  • Finally Found you
  • When You, Were Mine
  • Butterfly
  • Pizza Pepperoni
  • Goodnight Kiss
  • Space (feat Teddy Adhitya)
  • Ground Zero
  • Goodnight Kiss
  • Nobody But You
  • I Dont Mind - Red
  • I Dont Mind - Blue.

Baca juga: Penjelasan AirAsia soal Video Viral Pilot Nyanyi Lagu Coldplay di Penerbangan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com