Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nabi Muhammad SAW dan Gelar Uswatun Hasanah, Apa Itu?

Kompas.com - 30/03/2023, 08:30 WIB
Alinda Hardiantoro,
Farid Firdaus

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nabi Muhammad SAW disebut sebagai uswatun hasanah sebagaimana tertulis dalam Al Quran Surat Al Ahzab.

Hal itu sebagaimana dikutip dari buku Pendidikan Karakter Anak Pra Akil Balig Berbasis Al Quran karya Prof Dr M Darwin Hude (2020).

Menurut Kemenang, Nabi Muhammad SAW disebut uswatun hasanah karena merupakan sosok hamba Allah yang bijaksana dalam mendidik umat dan santun dalam bergaul.

Lantas, apa itu gelar uswatun hasanah?

Baca juga: 7 Mukjizat Nabi Muhammad SAW, Salah Satunya Membelah Bulan

Gelar uswatun hasanah

Dalam Al Quran kata "teladan" menggunakan kata uswah yang dibelakangnya disisipi dengan kata sifat hasanah yang berarti baik.

Dilansir dari Dinamika Islam Milenial (2022), uswatun hasanah adalah panutan dan suri tauladan yang baik, ideal, dan sempurna dalam segala hal, baik ucapan maupun perbuatan.

Allah SWT telah menjamin bahwa Nabi Muhammad SAW merupakan insan kamil yang sepenuhnya merupakan sosok terpelihara dari perbuatan maksiat dan dosa.

Memiliki gelar uswatun hasanah, Nabi Muhammad SAW menjadi panutan dan teladan umat Islam.

Keteladanan Nabi Muhammad ditunjukan dengan sikap yang pemurah, pengasih, dan penyayang.

Sifat-sifat baik Nabi Muhammad itu, yakni:

  1. Siddiq (jujur).
  2. Amanah (dapat dipercaya).
  3. Tabligh (menyampaikan).
  4. Fathonah (cerdas).

Baca juga: 10 Sahabat Nabi Muhammad SAW yang Dijamin Masuk Surga

Nabi dengan gelar uswatun hasanah

Dikutip dari buku Pendidikan Karakter Anak Pra Akil Balig Berbasis Al Quran karya Prof Dr M Darwin Hude (2020), selain Nabi Muhammad SAW, gelar uswatun hasanah juga diberikan kepada Nabi Ibrahim.

Hal itu sebagaimana tertulis dalam Surat Mumtahanah.

Disebutkan bahwa Nabi Ibrahim adalah uswatun hasanah yang berarti contoh baik untuk umatnya.

Gelar uswatun hasanah hanya disematkan untuk Rasulullah dan Nabi Ibrahim.

Baca juga: Kisah Kelahiran Nabi Muhammad SAW dan Pemberian Namanya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com