Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Makanan dan Minuman Sahur yang Aman untuk Penderita Asam Urat

Kompas.com - 28/03/2023, 19:30 WIB
Diva Lufiana Putri,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penderita asam urat dapat menjalani ibadah puasa dengan tetap memilih menu sahur dan buka puasa yang rendah purin.

Asam urat umumnya akan larut dalam darah dan dikeluarkan tubuh melalui urine. Namun, seperti dikutip laman Mayo Clinic, kondisi tertentu membuat tubuh terus memproduksi asam urat sehingga tak dapat mengeluarkannya.

Akibatnya, asam urat pun akan menumpuk di persendian dan membentuk kristal tajam yang memicu rasa nyeri.

Salah satu pemicu tubuh terus memproduksi asam urat adalah terlalu banyak mengonsumsi makanan tinggi purin. Sebab, asam urat merupakan hasil metabolisme dari zat bernama purin.

Oleh karena itu, bagi penderita asam urat, sebaiknya hindari mengonsumsi menu sahur kaya purin dan menggantinya dengan makanan lain yang penuh dengan nutrisi.

Lantas, apa saja menu sahur yang cocok untuk penderita asam urat?

Baca juga: Apakah Puasa Bisa Bantu Turunkan Asam Urat Tinggi?


Makanan sahur untuk asam urat

Meski mengonsumsi makanan tertentu tidak akan cukup menghilangkan penyakit asam urat, setidaknya mereka bisa membantu mengurangi kadar asam urat.

Beberapa penelitian pun telah menunjukkan beberapa makanan dan minuman yang membantu menurunkan zat hasil metabolisme purin ini.

Menurut laman Cleveland Clinic, berikut daftar makanan untuk menu sahur bagi penderita asam urat:

1. Sumber protein

Penderita asam urat harus membatasi bahkan menghindari konsumsi jeroan, daging merah, dan makanan laut karena mengandung purin tinggi.

Sebagai gantinya, cobalah untuk memvariasikan sumber protein dari daging dan unggas tanpa lemak, serta kacang lentil.

2. Buah dan sayuran

Sebagian besar buah dan sayuran terbukti mengandung purin dalam jumlah rendah.

Sementara itu, dilansir dari WebMD, beberapa sayuran tinggi purin seperti bayam dan asparagus tidak meningkatkan risiko serangan asam urat.

3. Biji-bijian

Biji-bijian kecuali oat merupakan makanan yang ramah untuk penderita asam urat. Beberapa di antaranya, beras atau nasi, roti, dan sereal.

Namun perlu diingat, hindari penambahan sirup jagung berfruktosa tinggi karena makanan manis ini justru akan memicu serangan asam urat.

Baca juga: Benarkah Mengonsumsi Kopi Bisa Menurunkan Asam Urat Tinggi?

Halaman:

Terkini Lainnya

Matahari Tepat di Atas Kabah 27 Mei, Ini Cara Meluruskan Kiblat Masjid

Matahari Tepat di Atas Kabah 27 Mei, Ini Cara Meluruskan Kiblat Masjid

Tren
Kisah Pilu Simpanse yang Berduka, Gendong Sang Bayi yang Mati Selama Berbulan-bulan

Kisah Pilu Simpanse yang Berduka, Gendong Sang Bayi yang Mati Selama Berbulan-bulan

Tren
Bobot dan Nilai Minimum Tes Online 2 Rekrutmen BUMN 2024, Ada Tes Bahasa Inggris

Bobot dan Nilai Minimum Tes Online 2 Rekrutmen BUMN 2024, Ada Tes Bahasa Inggris

Tren
6 Artis yang Masuk Bursa Pilkada 2024, Ada Ahmad Dhani dan Raffi Ahmad

6 Artis yang Masuk Bursa Pilkada 2024, Ada Ahmad Dhani dan Raffi Ahmad

Tren
7 Dokumen Syarat Pendaftaran CPNS 2024 yang Wajib Disiapkan

7 Dokumen Syarat Pendaftaran CPNS 2024 yang Wajib Disiapkan

Tren
Kelompok yang Boleh dan Tidak Boleh Beli Elpiji 3 Kg, Siapa Saja?

Kelompok yang Boleh dan Tidak Boleh Beli Elpiji 3 Kg, Siapa Saja?

Tren
Jarang Diketahui, Ini Manfaat dan Efek Samping Minum Teh Susu Setiap Hari

Jarang Diketahui, Ini Manfaat dan Efek Samping Minum Teh Susu Setiap Hari

Tren
Pertamina Memastikan, Daftar Beli Elpiji 3 Kg Pakai KTP Tak Lagi Dibatasi hingga 31 Mei 2024

Pertamina Memastikan, Daftar Beli Elpiji 3 Kg Pakai KTP Tak Lagi Dibatasi hingga 31 Mei 2024

Tren
Benarkah Makan Cepat Tingkatkan Risiko Obesitas dan Diabetes?

Benarkah Makan Cepat Tingkatkan Risiko Obesitas dan Diabetes?

Tren
BMKG: Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 24-25 Mei 2024

BMKG: Daftar Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 24-25 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Ikan Tinggi Natrium, Pantangan Penderita Hipertensi | Sosok Pegi Pelaku Pembunuhan Vina

[POPULER TREN] Ikan Tinggi Natrium, Pantangan Penderita Hipertensi | Sosok Pegi Pelaku Pembunuhan Vina

Tren
8 Golden Rules JKT48 yang Harus Dipatuhi, Melanggar Bisa Dikeluarkan

8 Golden Rules JKT48 yang Harus Dipatuhi, Melanggar Bisa Dikeluarkan

Tren
Saat Prabowo Ubah Nama Program Makan Siang Gratis Jadi Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak...

Saat Prabowo Ubah Nama Program Makan Siang Gratis Jadi Makan Bergizi Gratis untuk Anak-anak...

Tren
Microsleep Diduga Pemicu Kecelakaan Bus SMP PGRI 1 Wonosari, Apa Itu?

Microsleep Diduga Pemicu Kecelakaan Bus SMP PGRI 1 Wonosari, Apa Itu?

Tren
Ilmuwan Temukan Kemungkinan Asal-usul Medan Magnet Matahari, Berbeda dari Perkiraan

Ilmuwan Temukan Kemungkinan Asal-usul Medan Magnet Matahari, Berbeda dari Perkiraan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com