Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Sayuran Penurun Trigliserida, Bantu Cegah Diabetes dan Obesitas

Kompas.com - 12/02/2023, 06:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pola makan sehat termasuk dengan menambah beberapa sayuran bisa membantu mengelola dan menurunkan kadar trigliserida dalam darah.

Menurut Kementerian Kesehatan, tingginya kadar trigliserida merupakan akibat dari kondisi kesehatan tertentu, genetik, obat-obatan, serta gaya hidup.

Trigliserida adalah lemak dalam darah yang berfungsi sebagai energi cadangan. Energi ini akan digunakan tubuh jika sumber energi utama, yakni glukosa telah habis.

Sama seperti kolesterol, trigliserida dalam kadar normal penting bagi tubuh. Namun, jika melebihi ambang normal atau lebih dari 150 mg/dl, justru bisa berefek buruk bagi kesehatan.

Menurut American Heart Association (AHA), trigliserida tinggi dapat meningkatkan faktor risiko terkena obesitas, resistensi insulin, diabetes tipe 2, dan pankreatitis.

Pencegahan masalah kesehatan itu bisa dilakukan dengan mengubah pola makan untuk menurunkan kadar trigliserida. Lantas, apa saja sayuran penurun trigliserida?

Baca juga: 7 Sayuran Penurun Kolesterol, Buat Jantung dan Tubuh Lebih Sehat


Sayuran penurun trigliserida

Dikutip dari Medical News Today, mengonsumsi sayuran membantu menurunkan kadar trigliserida tinggi dalam darah.

Bahkan, sayuran turut mengurangi kadar kolesterol total, yang meliputi trigliserida, kolesterol jahat (low-density lipoprotein/LDL), dan kolesterol baik (high-density lipoprotein/HDL).

Berikut sejumlah sayuran yang membantu menurunkan trigliserida:

1. Kembang kol

Kembang kol adalah sayuran hasil persilangan yang tinggi serat, tetapi rendah karbohidrat dan gula. Bukan hanya itu, sayuran silangan juga kaya akan glucosinolate dan isothiocyanate.

Menurut penelitian pada hewan, seperti dikutip Healthline, senyawa tersebut terbukti secara signifikan mengurangi kadar trigliserida dan meningkatkan kesehatan metabolisme.

Meski begitu, masih perlu penelitian lebih lanjut untuk membuktikan manfaatnya terhadap manusia.

Baca juga: 5 Buah Penurun Kolesterol, Bisa Cegah Penyakit Jantung hingga Stroke

2. Brokoli

Brokoli juga merupakan sayuran silangan yang kaya akan nutrisi.

Sebagai sayuran penurun trigliserida, brokoli turut mengandung glucosinolate dan isothiocyanate yang berguna menurunkan kadar trigliserida dalam darah.

3. Kubis brussel

Masih merupakan sayuran silangan, kubis brussel masuk dalam jajaran sayuran penurun trigliserida.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com