Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Singapura Tarik Kecap dan Saus ABC, Diduga Memicu Alergi

Kompas.com - 07/09/2022, 13:50 WIB
Retia Kartika Dewi,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Badan Pangan Singapura atau Singapore Food Agency (SFA) menarik peredaran tiga produk makanan pada Selasa (6/9/2022).

Alasan penarikan ketiga produk makanan tersebut diduga karena mengandung alergen atau bahan pemicu alergi. 

Dua dari tiga produk itu adalah Kecap Manis ABC dan Saus Sambal Ayam Goreng ABC yang berasal dari Indonesia.

Sementara satu produk lainnya yang disebut memiliki alergen yakni Fukutoku Seika Soft Cream Wafer asal Jepang.

SFA menyebutkan, putih telur dan tepung terigu ditemukan dalam wafer yang diimpor oleh Sinhua Hock Kee Trading, sedangkan sulfur dioksida ditemukan dalam dua produk kecap dan saus asal Indonesia. 

Baca juga: Singapura Tarik Kecap dan Saus ABC Asal Indonesia dari Peredaran

Apa saja bahan alergen yang terdeteksi SFA?

Dilansir dari situs resmi SFA, mereka mendeteksi adanya alergen pada tiga produk tersebut. Berikut rinciannya:

1. Kecap Manis ABC

Berdasarkan keterangan SFA, alergen yang ada pada Kecap Manis ABC yakni sulfur dioksida.

Produk Kecap Manis ABC ini diimpor oleh New Intention Trading Co. Tanggal kedaluwarsa produk Kecap Manis ABC yakni 26 Juni 2024.

2. Saus Sambal Ayam Goreng ABC

Selanjutnya, SFA mengatakan bahwa alargen yang terdapat pada Saus Sambal Ayam Goreng ABC adalah sulfur dioksida. Selain itu, alergen lain dari temuan SFA yakni asam benzoat.

Produk ini diimpor oleh Arklife Distributors Pte Ltd.

"Saus Sambal Ayam Goreng ABC mengandung asam benzoat, yang tidak disebutkan pada label kemasan makanan," ujar pihak SFA.

Tanggal kedaluwarsa produk Saus Sambal Ayam Goreng ABC yakni 6 Januari 2024.

3. Fukutoku Seika Soft Cream Wafer

Menurut temuan SFA, alergen yang ada pada Fukutoku Seika Soft Cream Wafer yakni putih telur dan tepung terigu dalam makanan.

Sebagai informasi, produk wafer ini diimpor oleh Sinhua Hock Kee Trading Pte Ltd.

Tanggal kedaluwarsa produk Fukutoku Seika Soft Cream Wafer adalah 20 April 2023.

Baca juga: Singapura Tarik Kecap dan Saus ABC Asal Indonesia dari Peredaran

Halaman:

Terkini Lainnya

Bangsa yang Menua dan Kompleksitas Generasi Muda

Bangsa yang Menua dan Kompleksitas Generasi Muda

Tren
Duet Minions Berakhir Usai Kevin Sanjaya Pensiun, Siapa Penerusnya?

Duet Minions Berakhir Usai Kevin Sanjaya Pensiun, Siapa Penerusnya?

Tren
Google Perkenalkan Produk AI Baru Bernama Project Astra, Apa Itu?

Google Perkenalkan Produk AI Baru Bernama Project Astra, Apa Itu?

Tren
9 Potensi Manfaat Edamame untuk Kesehatan, Termasuk Mengurangi Risiko Diabetes

9 Potensi Manfaat Edamame untuk Kesehatan, Termasuk Mengurangi Risiko Diabetes

Tren
Warganet Keluhkan Harga Tiket Laga Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang Mahal, PSSI: Kami Minta Maaf

Warganet Keluhkan Harga Tiket Laga Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang Mahal, PSSI: Kami Minta Maaf

Tren
Korban Banjir Bandang Sumbar Capai 67 Orang, 20 Masih Hilang, 3 Belum Teridentifikasi

Korban Banjir Bandang Sumbar Capai 67 Orang, 20 Masih Hilang, 3 Belum Teridentifikasi

Tren
5 Manfaat Minum Teh Earl Grey Setiap Hari, Mengusir Sedih dan Menurunkan Berat Badan

5 Manfaat Minum Teh Earl Grey Setiap Hari, Mengusir Sedih dan Menurunkan Berat Badan

Tren
Ramai Larangan 'Study Tour' Imbas Tragedi Bus Ciater, Menparekraf: Bukan Salah Kegiatan

Ramai Larangan "Study Tour" Imbas Tragedi Bus Ciater, Menparekraf: Bukan Salah Kegiatan

Tren
50 Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS dan PPPK 2024, Mana Saja?

50 Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS dan PPPK 2024, Mana Saja?

Tren
Catat, Ini 5 Ikan Tinggi Purin Pantangan Penderita Asam Urat

Catat, Ini 5 Ikan Tinggi Purin Pantangan Penderita Asam Urat

Tren
BMKG: Wilayah Ini Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 17-18 Mei 2024

BMKG: Wilayah Ini Berpotensi Dilanda Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 17-18 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Warga Israel Rusak Bantuan Indomie untuk Gaza, Gletser Terakhir di Papua Segera Menghilang

[POPULER TREN] Warga Israel Rusak Bantuan Indomie untuk Gaza, Gletser Terakhir di Papua Segera Menghilang

Tren
Deretan Insiden Pesawat Boeing Sepanjang 2024, Terbaru Dialami Indonesia

Deretan Insiden Pesawat Boeing Sepanjang 2024, Terbaru Dialami Indonesia

Tren
Asal-usul Gelar 'Haji' di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Asal-usul Gelar "Haji" di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Tren
Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar 'Money Politics' Saat Pemilu Dilegalkan

Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar "Money Politics" Saat Pemilu Dilegalkan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com