Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Menu Buka Puasa dan Sahur Ramadhan, Bergizi dan Tahan Lama

Kompas.com - 01/04/2022, 19:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rendika Ferri Kurniawan

Tim Redaksi

3. Pepes tahu jamur

Menu pepes tahu jamur baik untuk dikonsumsi selama puasa lantaran dimasak dengan cara dikukus.

Bahan-bahan untuk membuatnya juga mudah ditemui, seperti tahu, jamur tiram, telur, dan bumbu-bumbu masak pada umumnya.

Menyantap pepes tahu jamur saat berbuka puasa maupun sahur lebih enak dengan nasi hangat. Lengkapi pula dengan konsumsi buah-buahan dan air yang cukup, agar tetap segar selama Ramadhan.

Baca juga: Puasa Ramadhan Bisa Sekaligus Diet Menurunkan Berat Badan? Ini Tipsnya

4. Telur

Ilustrasi telur kukus. Dok. Sajian Sedap Ilustrasi telur kukus.
Telur merupakan salah satu sumber protein hewani. Mengonsumsi telur saat sahur adalah cara yang tepat untuk membuat perut lebih kenyang selama puasa Ramadhan.

Makanan yang satu ini juga bisa diolah dengan berbagai cara, mulai dari hanya orak-arik, rebus, hingga mencampurnya dengan bahan makanan lain.

Hidangan ini pun tergolong tahan lama dan bisa dinikmati saat berbuka puasa sekaligus sahur.

Baca juga: Daftar Harga Bahan Pokok yang Merangkak Naik Jelang Ramadhan

5. Kering kentang

ilustrasi kering kentang dengan kacang tanah. SHUTTERSTOCK/Sassi Photoworks ilustrasi kering kentang dengan kacang tanah.
Digoreng kering dengan bumbu pedas manis, kering kentang awet disimpan sebagai persediaan lauk selama Ramadhan.

Jadi, saat Anda terlambat bangun atau malas memasak, bisa langsung melahap menu ini dengan nasi hangat.

Kering kentang bisa menjadi pilihan tepat untuk dikonsumsi saat sahur maupun berbuka. Bisa hanya dengan nasi panas ataupun sebagai hidangan pelengkap bersama menu lain.

Agar kering kentang selalu dalam keadaan renyah, Anda bisa menyimpannya di dalam wadah kedap udara saat sudah dingin.

(Sumber: Kompas.com/Penulis: Rosy Dewi Arianti Saptoyo; Silvita Agmasari | Editor: Inggried Dwi Wedhaswary; Silvita Agmasari)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com