Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Tari Internasional 29 April, Bagaimana Sejarahnya?

Kompas.com - 29/04/2021, 11:25 WIB
Nur Rohmi Aida,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

Pusat dan Anggota Kerja Sama ITI akan menampilkan video pertunjukan tari online selama masing-masing tiga jam.

Adapun penyampai pesan Hari Tari Internasional kali ini adalah Friedemann Vogel.

Friedemann Vogel adalah penari balet dari Jerman yang pada 2019 juga pernah ditunjuk sebagai pembawa pesan.

Pesannya pada Hari Tari Internasional 2021 kali ini adalah, tarian merupakan gerakan yang diperindah untuk berkomunikasi.

Penari akan terus bergerak untuk menghadirkan momen tak terlupakan terlepas dari genre apa pun tariannya.

Friedemann juga mengungkapkan bagaimana dampak pandemi terhadap seni tari.  

“Jadi sewaktu kami secara mendadak tak diizinkan untuk pentas, gedung teater ditutup, festival dibatalkan, dunia seolah berhenti untuk kami. Tak ada kontak fisik. Tak ada acara. Tak ada penonton. Belum pernah terjadi dalam sejarah di mana komunitas tari secara bersama-sama ditantang untuk tetap terdorong untuk menemukan ‘alasan untuk hadir’" kata dia.

Situasi pandemi dinilainya membuat penari belajar untuk bertahan karena memiliki kekuatan mental.

“Saya meyakini gabungan unik kecerdasan fisik dan psikologis inilah yang akan mendukung kita untuk mengatasi, menemukan kembali diri kita sendiri agar terus menari dan tetap mengispirasi,” kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com