Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Kucing Berhenti Makan Saat Bagian Bawah Mangkuk Terlihat?

Kompas.com - 21/03/2021, 15:45 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Saat mengamati kucing sedang makan di sebuah wadah, Anda akan menemukan hewan itu akan berhenti ketika bagian bawah wadah terlihat.

Kucing akan tetap berhenti, meski masih tersisa makanan di dalamnya.

Sebagai alternatif, beberapa kucing juga mendorong makanan keluar dari mangkuk dan makan dari lantai.

Lantas, mengapa kucing menolak makan dari mangkuk ketika masih ada banyak makanan tersisa?

Baca juga: Viral, Pria di Serpong Hendak Bunuh Kucing, Aksinya Tepergok Petugas Keamanan

Kumis

Melansir dari Science ABC, kumis kucing merupakan antena biologis pintar di wajah kucing yang dikenal juga dengan vibrissae.

Kumis ini memiliki proprioseptor di ujungnya yang membuat kucing mendapat informasi tentang kondisi di sekitarnya.

Proprioseptor ini membuat kumis kucing sangat sensitif sehingga menjadi lelah karena kontak yang tidak perlu.

Inilah sebabnya mengapa kucing biasanya makan dari tengah mangkuk.

Ketika jumlah makanan di bagian tengah habis, kucing akan berhenti karena menyadari bahwa makan dari sisi mangkuk akan melukai atau menyebabkan stres.

Ini juga mengapa kucing yang sangat lapar kadang-kadang akan memiringkan mangkuk dan memakan makanannya dari lantai.

Dengan cara ini, kumisnya tidak menyentuh sisi mangkuk, tetapi mereka masih bisa menyelesaikan makanannya.

Baca juga: 5 Tanda Kucing Sudah Mencintai Kita

Sensor penting

Setiap kumis ada semacam sensor khusus yang mengubah informasi mekanis tentang lingkungan sekitar kucing menjadi sinyal listrik, kemudian dikirim ke otak mereka.

Meskipun tampak lucu dan kecil di luar, kumis kucing lebih panjang dari yang Anda kira, yaitu kira-kira sama dengan lebar kucing.

Ini akan membantu kucing memahami ukuran satu lubang. Jika kumisnya tidak bersentuhan di kedua sisi lubang, ia tahu bahwa lubang itu cukup besar untuk dilewati.

Ini adalah bagian dari alasan mengapa kucing tidak takut masuk ke dalam kotak atau toples yang sangat kecil.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Misteri Mayat Dalam Toren di Tangsel, Warga Mengaku Dengar Keributan

Misteri Mayat Dalam Toren di Tangsel, Warga Mengaku Dengar Keributan

Tren
China Blokir “Influencer” yang Hobi Pamer Harta, Tekan Materialisme di Kalangan Remaja

China Blokir “Influencer” yang Hobi Pamer Harta, Tekan Materialisme di Kalangan Remaja

Tren
Poin-poin Draft Revisi UU Polri yang Disorot, Tambah Masa Jabatan dan Wewenang

Poin-poin Draft Revisi UU Polri yang Disorot, Tambah Masa Jabatan dan Wewenang

Tren
Simulasi Hitungan Gaji Rp 2,5 Juta setelah Dipotong Iuran Wajib Termasuk Tapera

Simulasi Hitungan Gaji Rp 2,5 Juta setelah Dipotong Iuran Wajib Termasuk Tapera

Tren
Nilai Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 di Atas Standar Belum Tentu Lolos, Apa Pertimbangan Lainnya?

Nilai Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 di Atas Standar Belum Tentu Lolos, Apa Pertimbangan Lainnya?

Tren
Mulai 1 Juni, Dana Pembatalan Tiket KA Dikembalikan Maksimal 7 Hari

Mulai 1 Juni, Dana Pembatalan Tiket KA Dikembalikan Maksimal 7 Hari

Tren
Resmi, Tarik Tunai BCA Lewat EDC di Retail Akan Dikenakan Biaya Rp 4.000

Resmi, Tarik Tunai BCA Lewat EDC di Retail Akan Dikenakan Biaya Rp 4.000

Tren
Orang Terkaya Asia Kembali Gelar Pesta Prewedding Anaknya, Kini di Atas Kapal Pesiar Mewah

Orang Terkaya Asia Kembali Gelar Pesta Prewedding Anaknya, Kini di Atas Kapal Pesiar Mewah

Tren
Ngaku Khilaf Terima Uang Rp 40 M dari Proyek BTS 4G, Achsanul Qosasi: Baru Kali Ini

Ngaku Khilaf Terima Uang Rp 40 M dari Proyek BTS 4G, Achsanul Qosasi: Baru Kali Ini

Tren
Poin-poin Revisi UU TNI yang Tuai Sorotan

Poin-poin Revisi UU TNI yang Tuai Sorotan

Tren
Tak Lagi Menjadi Sebuah Planet, Berikut 6 Fakta Menarik tentang Pluto

Tak Lagi Menjadi Sebuah Planet, Berikut 6 Fakta Menarik tentang Pluto

Tren
Daftar 146 Negara yang Mengakui Palestina dari Masa ke Masa

Daftar 146 Negara yang Mengakui Palestina dari Masa ke Masa

Tren
Apa Itu Tapera, Manfaat, Besaran Potongan, dan Bisakah Dicairkan?

Apa Itu Tapera, Manfaat, Besaran Potongan, dan Bisakah Dicairkan?

Tren
Cara Memadankan NIK dan NPWP, Terakhir Juni 2024

Cara Memadankan NIK dan NPWP, Terakhir Juni 2024

Tren
Rekan Kerja Sebut Penangkapan Pegi Salah Sasaran, Ini Alasannya

Rekan Kerja Sebut Penangkapan Pegi Salah Sasaran, Ini Alasannya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com