Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kanada dan Sederet Negara yang Akan Gratiskan Vaksin Covid-19

Kompas.com - 13/12/2020, 13:29 WIB
Jawahir Gustav Rizal,
Jihad Akbar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau, memastikan biaya vaksinasi virus corona untuk warganya akan ditanggung pemerintah alias gratis.

Dilansir CBC News, Kamis (10/12/2020), otoritas kesehatan Kanada telah menyetujui penggunaan vaksin buatan Pfizer-BioNTech pada Rabu (9/12/2020).

"Saya mengumumkan bahwa pemerintah federal akan menanggung penuh biaya vaksin ini, termasuk biaya untuk bahan-bahan lain yang diperlukan," kata Trudeau dalam konferensi pers yang digelar pada Kamis (10/12/2020).

 

Ia mengungkapkan sebanyak 30.000 dosis vaksin Pfizer akan segera tiba di Kanada dalam beberapa hari ke depan.

Kanada telah memesan 20 juta dosis vaksin virus corona dari Pfizer-BioNTech. Sebanyak 249.000 dosis di antaranya ditargetkan mendarat di Kanada pada bulan ini.

Baca juga: Beberapa Peserta Uji Vaksin Pfizer di AS Alami Bells Palsy, Apa Itu?

Negara yang gratiskan vaksin Covid-19

Selain Kanada, sejumlah negara sudah memastikan akan menggratiskan vaksin Covid-19 bagi warganya. Berikut adalah daftarnya:

1. Amerika Serikat

Dilansir dari Healthline, Kamis (10/12/2020), selama pandemi virus corona, vaksin Covid-19 akan digratiskan untuk semua warga negara Amerika Serikat, tanpa terkecuali.

Biaya administrasi untuk janji temu terkait imunisasi juga dipastikan gratis. Pembebasan biaya vaksin tersebut telah dikonfirmasi perusahaan asuransi swasta dan Administrasi Sumber Daya dan Layanan Kesehatan (HRSA).

2. Inggris

Dilansir BBC News, Jumat (11/12/2020), Layanan Kesehatan Nasional Inggris (NHS) memastikan vaksinasi Covid-19 untuk warga negara Inggris tidak akan dikenakan biaya. 

NHS juga memastikan vaksin akan tersedia untuk semua orang. Namun akan diberikan berdasarkan skala prioritas, dimulai dari tenaga kesehatan, serta penghuni dan pekerja panti jompo.

Baca juga: Kehalalan Vaksin Covid-19 Tak Boleh Diabaikan, Bagaimana Prosedur Sertifikasi Halal MUI?

3. Perancis

Dikutip dari Kompas.com, Jumat (4/12/2020), Perancis memastikan vaksinasi Covid-19 gratis untuk semua dalam sistem jaminan sosialnya.

Perdana Menteri Perancis Jean Castex mengatakan pemerintah telah mengalokasikan sekitar 1,5 miliar euro (Rp 25,7 triliun) dari anggaran jaminan sosial tahun depan untuk menutupi biaya vaksinasi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Penelitian Ungkap Lari Bisa Menyembuhkan Patah Hati, Berapa Durasinya?

Penelitian Ungkap Lari Bisa Menyembuhkan Patah Hati, Berapa Durasinya?

Tren
Nuklir Bisa untuk Obati Kanker Tiroid, Apa Itu, Bagaimana Prosesnya?

Nuklir Bisa untuk Obati Kanker Tiroid, Apa Itu, Bagaimana Prosesnya?

Tren
Penjelasan UI soal UKT yang Mencapai Rp 161 Juta

Penjelasan UI soal UKT yang Mencapai Rp 161 Juta

Tren
Apa yang Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Setelah Makan?

Apa yang Terjadi pada Tubuh Saat Minum Teh Setelah Makan?

Tren
Daftar Nama 11 Korban Meninggal Dunia Kecelakaan Bus di Subang

Daftar Nama 11 Korban Meninggal Dunia Kecelakaan Bus di Subang

Tren
Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik Warga, Begini Solusinya

Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik Warga, Begini Solusinya

Tren
Kapan Waktu Terbaik Minum Vitamin?

Kapan Waktu Terbaik Minum Vitamin?

Tren
Daftar Negara yang Mendukung Palestina Jadi Anggota PBB, Ada 9 yang Menolak

Daftar Negara yang Mendukung Palestina Jadi Anggota PBB, Ada 9 yang Menolak

Tren
Mengenal Como 1907, Klub Milik Orang Indonesia yang Sukses Promosi ke Serie A Italia

Mengenal Como 1907, Klub Milik Orang Indonesia yang Sukses Promosi ke Serie A Italia

Tren
Melihat Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Jalur Rawan dan Mitos Tanjakan Emen

Melihat Lokasi Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Jalur Rawan dan Mitos Tanjakan Emen

Tren
Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Remaja di Jerman Tinggal di Kereta Tiap Hari karena Lebih Murah, Rela Bayar Rp 160 Juta per Tahun

Tren
Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni 'Atlantis yang Hilang' di Lepas Pantai Australia

Ilmuwan Ungkap Migrasi Setengah Juta Penghuni "Atlantis yang Hilang" di Lepas Pantai Australia

Tren
4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

4 Fakta Kecelakaan Bus Pariwisata di Subang, Lokasi di Jalur Rawan Kecelakaan

Tren
Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Dilema UKT dan Uang Pangkal Kampus, Semakin Beratkan Mahasiswa, tapi Dana Pemerintah Terbatas

Tren
Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Kopi atau Teh, Pilihan Minuman Pagi Bisa Menentukan Kepribadian Seseorang

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com