Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini Terakhir, Berikut Cara Klaim Token Subsidi Listrik PLN Pelanggan 900 VA dan 1.300 VA

Kompas.com - 30/05/2020, 14:19 WIB
Virdita Rizki Ratriani

Penulis

Pelanggan rekening prabayar dapat mengunjungi website PLN atau WA ke PLN di nomor 08122-123-123 untuk mengklaim donasi yang diberikan dalam bentuk token.

Baca juga: Hari Ini, Terakhir Kirim Foto Meteran Listrik PLN via WhatsApp

Mekanisme penyaluran dana

Bagi pelanggan PLN prabayar:

PLN akan menerbitkan token digital dengan nilai hingga sejumlah Rp 100.000 yang dapat diklaim dengan mengunjungi website PLN di www.pln.co.id.

Selain itu, klaim token juga bisa dilakukan dengan cara mengirim pesan melalui WA (WhatsApp) ke PLN, 08122123123 dan dapat mengikuti petunjuk yang tertera pada website atau pesan WA tersebut.

Sebagai catatan, token ini tidak ada kadaluarsa jadi dapat digunakan kapan saja.

Bila Anda mendapatkan bantuan donasi tersebut, token dapat diklaim pada dua jalur di atas setelah tanggal 15 setiap bulannya.

Baca juga: Apa Konsekuensi jika Pelanggan Tak Mengirimkan Foto Meteran Listrik ke WA PLN?

Bagi pelanggan PLN pascabayar:

Pelanggan pascabayar akan menerima kredit hingga sejumlah Rp 100.000. 

Dana tersebut dapat digunakan untuk membayar tagihan listrik masing-masing, melalui aplikasi OVO yang perlu di-download sebelumnya di smartphone pelanggan tersebut.

Jika tagihan pelanggan kurang dari Rp 100.000, maka tagihan pascabayar tersebut akan lunas mengikuti langkah yang tertera di aplikasi OVO.

Jika tagihan lebih dari Rp 100.000, maka jumlah donasi yang diberikan hanya sebesar Rp 100.000 dan pelanggan perlu top-up kekurangan saldo di akun OVO untuk melunasi tagihan listriknya termasuk denda yang muncul apabila terlambat melakukan pembayaran tagihan pascabayar.

Bila Anda mendapatkan bantuan donasi tersebut, pemberitahuan akan muncul di aplikasi OVO setelah tanggal 15 setiap bulannya.

Baca juga: Paling Lambat Besok, Jangan Lupa Kirim Foto Meteran Listrik PLN via WA

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com