Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini dalam Sejarah: Ham, Simpanse Pertama di Luar Angkasa

Kompas.com - 31/01/2020, 10:16 WIB
Ahmad Naufal Dzulfaroh,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hari ini 59 tahun lalu, Ham menjadi simpanse pertama yang mendarat di luar angkasa pada 31 Januari 1961.

Dilahirkan di Kamerun sekitar 1957, Ham ditangkap dan dibawa ke Miami Rare Bird Farm, seperti dikutip dari laman savethecimps.org.

Pada Juli 1959, Ham dipindahkan ke pangkalan militer Holloman Air Force di Alamogordo, NM untuk dilatih terbang ke luar angkasa sebagai bagian dari Project Mercury.

Saat itu, Ham masih dikenal dengan nama Chang atau #65. Nama Ham merupakan singkatan dari "Holloman Aero Medical".

Ham bersama dengan dua simpanse muda lainnya, Minnie dan Enos sengaja dilatih dalam ruangan dan duduk di kursi dalam jangka waktu yang lama.

Tak hanya itu, mereka juga belajar mengoperasikan tuas sebagai respons terhadap isyarat cahaya.

Setelah 18 bulan pelatihan, Ham terpilih sebagai simpanse yang bisa bertahan dalam risiko kemanan ruang angkasa.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Legenda Film Bisu, Charlie Chaplin Meninggal Dunia

Terbang ke luar angkasa

Pada 31 Januari 1961, setelah beberapa jam menunggu di landasan peluncuran di Cape Canaveral, FL, Ham yang saat itu berumur 3,5 tahun diterbangkan ke luar angkasa dengan diikat di sebuah kursi.

Penerbangan Ham berlangsung sekitar 16,5 menit dengan kecepatan sekitar 5.800 mph ke ketinggian 157 mil di atas bumi.

Meski dengan kecepatan tinggi, Ham melakukan tugasnya dengan baik.

Akan tetapi, kapsul ruang angkasa yang ditumpangi Ham jatuh 130 mil dari targetnya. Butuh beberapa jam bagi kapal induk luar angkasa untuk mencapai posisi Ham.

Ham pun berhasil ditemukan dalam kondisi hidup dan relatif tenang.

Ketika ia dilepas dari kursi kemudinya, wajahnya tersenyum lebar.

Kendati sejumlah orang menafsirkan senyum itu sebagai luapan kebahagiaan, tapi ekspresi tersebut merupakan salah satu dari rasa takut dan kecemasan yang ekstrem.

Baca juga: Hari ini dalam Sejarah: Pesawat MH370 Dinyatakan Alami Kecelakaan, 239 Penumpang Tewas

Penelitian biomedis

Ketakutan tersebut ditunjukkan lagi beberapa waktu kemudian melalui sikap penolakannya saat para fotografer mengambil foto Ham di atas kursinya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com