Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Suplemen untuk Menurunkan Berat Badan Usai Lebaran, Apa Saja?

Saat Lebaran, terdapat tradisi makan ketupat, opor ayam, rendang, dan camilan serta minuman serba manis seperti aneka kue kering.

Karena dalam situasi liburan, tanpa sadar banyak orang akan berlebihan makan menu Lebaran hingga membuat jarum timbangan semakin bergeser ke kanan.

Untuk menurunkan berat badan selepas Lebaran, Anda bisa melakukan diet dan olahraga rutin.

Selain itu, Anda juga bisa mengonsumsi beberapa suplemen yang berguna membantu menurunkan berat badan.

Meski begitu, sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter agar tidak menimbulkan efek samping atau reaksi terhadap obat yang sedang dikonsumsi rutin.

Lantas, apa saja suplemen penurun berat badan?

6 suplemen penurun berat badan

Dihimpun dari berbagai sumber, berikut enam suplemen untuk menurunkan berat badan usai Lebaran:

1. Vitamin B3

Vitamin B3 atau niasin diketahui dapat mendukung keseimbangan berat badan yang sehat karena perannya dalam memproduksi energi, dilansir dari Forbes.

Vitamin ini berperan penting dalam membantu tubuh memecah karbohidrat dan mengubahnya menjadi energi dengan baik.

Namun, kombinasi vitamin B3 dan B1 dosis tinggi berkaitan dengan resistensi insulin, yang bisa membuat glukosa menumpuk di dalam tubuh.

2. Magnesium

Suplemen lainnya yang bisa dikonsumsi untuk menurunkan berat badan seseorang yakni magnesium.

Diketahui, kekurangan kadar magnesium dapat melemahkan kemampuan tubuh untuk memanfaatkan glukosa sebagai energi.

Saat bisa dimanfaatkan sebaik mungkin, glukosa di dalam tubuh tidak akan memicu naiknya berat badan.

3. Serat

Serat diketahui menjadi suplemen lain untuk dikonsumsi yang bisa menjadi alternatif penurun berat badan.

Suplementasi serat tersebut bisa mendukung penurunan berat badan dan membantu seseorang merasa kenyang lebih lama.

Selain itu, menerima suplementasi serat juga membantu tubuh merespons insulin untuk memproses glukosa.

4. Protein

Protein bisa dikonsumsi dalam bentuk suplemen untuk meningkatkan penurunan berat badan setelah Lebaran.

Suplemen protein ini dapat membakar lebih banyak kalori dengan mencernanya dan mendukung metabolisme lemak.

Biasanya, suplemen protein dikonsumsi ketika berolahraga untuk meningkatkan massa otot. 

5. Ekstrak teh hijau

Suplemen yang berisi ekstrak teh hijau bisa mendukung seseorang menurunkan berat badan, dikutip dari WebMD.

Asupan suplementasi ekstrak teh hijau ini berperan untuk membatasi nafsu makan, serta memetabolisme kalori dan lemak lebih baik.

Meski begitu, konsumsi suplemen ini bisa memicu efek samping jika berlebihan, seperti mual, kembung, atau muntah.

Diketahui, suplemen ekstrak kopi hijau ini dapat mengontrol kolesterol tinggi dan meningkatkan energi.

Meski begitu, karena mengandung kafein, suplemen ini juga dapat memicu sejumlah efek samping, seperti sakit kepala, sakit perut, gugup, insomnia, dan irama jantung tidak normal.

https://www.kompas.com/tren/read/2024/04/14/123000865/6-suplemen-untuk-menurunkan-berat-badan-usai-lebaran-apa-saja-

Terkini Lainnya

Asal-usul Gelar 'Haji' di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Asal-usul Gelar "Haji" di Indonesia, Warisan Belanda untuk Pemberontak

Tren
Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar 'Money Politics' Saat Pemilu Dilegalkan

Sosok Hugua, Politisi PDI-P yang Usul agar "Money Politics" Saat Pemilu Dilegalkan

Tren
Ilmuwan Temukan Eksoplanet 'Cotton Candy', Planet Bermassa Sangat Ringan seperti Permen Kapas

Ilmuwan Temukan Eksoplanet "Cotton Candy", Planet Bermassa Sangat Ringan seperti Permen Kapas

Tren
8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

8 Rekomendasi Makanan Rendah Kalori, Cocok untuk Turunkan Berat Badan

Tren
Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Kronologi dan Fakta Keponakan Bunuh Pamannya di Pamulang

Tren
Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Melihat 7 Pasal dalam RUU Penyiaran yang Tuai Kritikan...

Tren
El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

El Nino Diprediksi Berakhir Juli 2024, Apakah Akan Digantikan La Nina?

Tren
Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Pria di Sleman yang Videonya Viral Pukul Pelajar Ditangkap Polisi

Tren
Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Soal UKT Mahal Kemendikbud Sebut Kuliah Pendidikan Tersier, Pengamat: Terjebak Komersialisasi Pendidikan

Tren
Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Detik-detik Gembong Narkoba Perancis Kabur dari Mobil Tahanan, Layaknya dalam Film

Tren
7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

7 Fakta Menarik tentang Otak Kucing, Mirip seperti Otak Manusia

Tren
Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Cerita Muluwork Ambaw, Wanita Ethiopia yang Tak Makan-Minum 16 Tahun

Tren
Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Mesin Pesawat Garuda Sempat Terbakar, Jemaah Haji Asal Makassar Sujud Syukur Setibanya di Madinah

Tren
Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Ada Vitamin B12, Mengapa Tidak Ada B4, B8, B10, dan B11?

Tren
Apa yang Dilakukan Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Madinah? Ini Alur Kedatangannya

Apa yang Dilakukan Jemaah Haji Saat Tiba di Bandara Madinah? Ini Alur Kedatangannya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke