Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Penjelasan Istana soal Video Bernarasi Ban Mobil Presiden Bocor di Jawa Tengah

Video viral tersebut dimuat di akun media sosial X (Twitter) @03__nakula pada Rabu (24/1/2024).

Dalam video yang beredar di media sosial tersebut, mobil Presiden Republik Indonesia (RI) tampak sedang berhenti di pinggir jalan.

Di sisi lain, Presiden Jokowi terlihat berada di luar mobil dan tampak sedang berjalan dengan mengenakan kemeja putih.

Sementara itu, sejumlah Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) terlihat sedang berada di dekat ban belakang mobil, diduga sedang memperbaiki ban mobil yang bocor.

"Ban mobil RI bocor," tulis pengunggah.

Penjelasan Istana

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menegaskan, ban mobil Presiden Jokowi tidak mengalami kerusakan atau bocor saat melakukan kunjungan kerja ke Jawa Tengah seperti yang ada dalam narasi video yang beredar di media sosial.

Ia mengungkapkan, saat itu anggota Paspampres tidak sedang memperbaiki ban mobil, melainkan sedang mengemas kaos ke dalam mobil

"Saya sudah cek ke Setpres dan Setmil bahwa peristiwa yang terekam di video itu bukan sedang ganti ban mobil Kepresidenan yang disebutkan bocor," kata Koordinator Stafsus Presiden, Ari Dwipayana dalam keterangan yang diterima Kompas.com, Kamis (25/1/2024).

"Tapi anggota Paspampres tengah loading (pengemasan) kaos ke mobil lewat pintu sopir. Jongkok karena Ibu Negara posisi di mobil," imbuhnya.

Senada, Kepala Biro Pers Sekretariat Presiden Erlin Suastini juga membenarkan bahwa kejadian yang dialami dalam unggahan video tersebut bukanlah ban mobil presiden bocor.

"Betul (bukan ban bocor)," ujarnya terpisah.

Namun, keduanya membenarkan bahwa Presiden Joko Widodo turun dari mobil dan berjalan kaki di sekitar daerah tersebut.

Saat itu, presiden sedang mengukur lebar jalan bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono di sepanjang rute Sragen (Gemolong)-Grobogan-Blora.

https://www.kompas.com/tren/read/2024/01/25/140000965/penjelasan-istana-soal-video-bernarasi-ban-mobil-presiden-bocor-di-jawa

Terkini Lainnya

Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Viral, Video Pelajar di Yogyakarta Dikepung Usai Tertinggal Rombongan

Tren
Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Daftar Pelayanan Rawat Inap Rumah Sakit yang Tidak Menerapkan KRIS

Tren
Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Pohon Purba Beri Bukti Musim Panas 2023 adalah yang Terpanas dalam 2.000 Tahun

Tren
7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

7 Makanan Tinggi Kalori yang Menyehatkan, Cocok untuk Menaikkan Berat Badan

Tren
Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Sosok Kemal Redindo, Anak SYL yang Minta Uang ke Pejabat Kementan untuk Aksesori Mobil

Tren
Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi 'Study Tour', Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Sejumlah Pemerintah Daerah Larang dan Batasi "Study Tour", Pengamat Pendidikan: Salah Sasaran

Tren
Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Gerbang Dunia Bawah di Siberia Semakin Terbuka Lebar Imbas Es Mencair

Tren
Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Viral, Video Penumpang KRL Terperosok Celah Peron Stasiun Sudirman

Tren
WNA Rusia Mengaku Dideportasi Usai Ungkap Kasus Narkoba, Ini Kata Polda Bali dan Imigrasi

WNA Rusia Mengaku Dideportasi Usai Ungkap Kasus Narkoba, Ini Kata Polda Bali dan Imigrasi

Tren
Video Viral Petugas Dishub Medan Disebut Memalak Pedagang Martabak, Ini Faktanya

Video Viral Petugas Dishub Medan Disebut Memalak Pedagang Martabak, Ini Faktanya

Tren
21 Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan dalam Perpres Nomor 59 Tahun 2024, Apa Saja?

21 Layanan yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan dalam Perpres Nomor 59 Tahun 2024, Apa Saja?

Tren
Rincian Penerimaan Gratifikasi Rp 23,5 Miliar Eks Kepala Bea Cukai DIY Eko Darmanto

Rincian Penerimaan Gratifikasi Rp 23,5 Miliar Eks Kepala Bea Cukai DIY Eko Darmanto

Tren
Persib Bandung Gandeng Pinjol sebagai Sponsor, Bagaimana Aturannya?

Persib Bandung Gandeng Pinjol sebagai Sponsor, Bagaimana Aturannya?

Tren
Berkaca pada Kasus Anak Depresi karena HP-nya Dijual, Psikolog: Kenali Bocah yang Berpotensi Depresi

Berkaca pada Kasus Anak Depresi karena HP-nya Dijual, Psikolog: Kenali Bocah yang Berpotensi Depresi

Tren
BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi 15-16 Mei 2024, Ini Daftar Wilayahnya

BMKG Keluarkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi 15-16 Mei 2024, Ini Daftar Wilayahnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke