Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tiga Kali Nama Jokowi Disebut oleh Prabowo dalam Debat Perdana Capres Cawapres

KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menggelar debat perdana calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) di halaman Gedung KPU pada Selasa (12/12/2023) malam.

Debat perdana ini mengangkat tema pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Ketiga capres diberi kesempatan untuk menyampaikan visi-misi dan saling mengomentari gagasan atau program masing-masing kandidat. 

Dalam debat tersebut, capres Prabowo Subianto terhitung menyebut nama Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebanyak tiga kali.

Prabowo sebut Jokowi tiga kali dalam debat

Berikut beberapa momen ketika Prabowo "membawa" nama Jokowi saat debat perdana:

1. Jokowi disebut presiden paling sering kunjungi Papua

Momen pertama muncul ketika Prabowo menerima pertanyaan dari moderator terkait meningkatnya konflik di Papua.

Menurutnya, sulitnya penanganan konflik di Papua karena ada campur tangan asing dan pihak-pihak tertentu yang ingin memecah belah Indonesia.

Karena itu, upaya yang akan diambilnya adalah menegakkan hukum di Papua dan memperkuat aparat-aparat keamanan yang bertugas di wilayah tersebut.

Prabowo pun menyinggung Jokowi sebagai presiden yang paling sering mengunjungi Papua.

“Presiden Joko Widodo adalah Presiden Republik Indonesia yang paling banyak ke Papua. Kalau tidak salah sampai hari ini beliau sudah lebih dari 19 kali ke Papua,” ungkap Prabowo.

2. Perkembangan ekonomi di era Jokowi paling pesat

Tak hanya itu, Prabowo juga menyebut nama Jokowi sebagai presiden yang mampu membawa peningkatan ekonomi paling tinggi di Indonesia.

Karenanya, ia berharap bisa melanjutkan capaian tersebut, jika terpilih menjadi presiden.

“Peningkatan pertumbuhan ekonomi di bawah pemerintah Pak Jokowi yang paling pesat, yang paling tinggi selama sejarah Republik Indonesia," jelas dia.

"Jadi yang saya katakan saya akan melanjutkan kita harus membawa kemajuan ekonomi social services yang terbaik untuk rakyat Papua, melindungi rakyat Papua dari keganasan para separatis dan menjamin penegakan HAM,” lanjutnya.

3. Prabowo sebut Ganjar akui prestasi Jokowi

Terakhir, Prabowo menyebut nama Jokowi saat menanggapi pernyataan yang disampaikan oleh Ganjar Pranowo.

Dalam segmen keempat, Prabowo semula bertanya kepada Ganjar Pranowo terkait upayanya dalam menangani pengangguran bagi lulusan sekolah dan sarjana.

Merespons pertanyaan itu, Ganjar pun menceritakan pengalamannya yang pernah merencanakan berbagai program dalam meningkatkan kesejahteraan, seperti kerja sama sekolah vokasi dengan sejumlah kawasan industri di Jawa Tengah.

Mendengar jawaban Ganjar, Prabowo menilai mantan Gubernur Jawa Tengah itu berarti mengakui prestasi Jokowi.

“Saya senang mendengar jawaban itu. Berarti Bapak bisa mengakui prestasi Pemerintah Jokowi dalam mengembangkan KEK (Kawasan Ekonomi Khusus) semua, mendorong hilirisasi, menciptakan lapangan kerja, mengundang investor-investor ke Jawa Tengah untuk menciptakan pertumbuhan ekonomi yang bermutu dan berkelanjutan. Terima kasih,” ucapnya.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/12/13/111500565/tiga-kali-nama-jokowi-disebut-oleh-prabowo-dalam-debat-perdana-capres

Terkini Lainnya

Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Hasil Tes Online 1 Rekrutmen BUMN Diumumkan 22 Mei 2024, Klik rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id

Tren
UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

UKT Semakin Mahal dan Janji Prabowo Gratiskan Biaya Kuliah di Kampus Negeri

Tren
Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Minum Madu Campur Lemon

Jarang Diketahui, Ini 5 Manfaat Minum Madu Campur Lemon

Tren
Catat, Ini 4 Suplemen yang Bisa Sebabkan Kepala Pusing

Catat, Ini 4 Suplemen yang Bisa Sebabkan Kepala Pusing

Tren
Cerita Ed Dwight, Butuh 60 Tahun Sebelum Wujudkan Mimpi Terbang ke Luar Angkasa

Cerita Ed Dwight, Butuh 60 Tahun Sebelum Wujudkan Mimpi Terbang ke Luar Angkasa

Tren
Kisah Bocah 7 Tahun di Nepal Tak Sengaja Telan Pensil Sepanjang 10 Cm

Kisah Bocah 7 Tahun di Nepal Tak Sengaja Telan Pensil Sepanjang 10 Cm

Tren
Lulusan SMK Sumbang Pengangguran Terbanyak, Menaker: Selama Ini Memang 'Jaka Sembung'

Lulusan SMK Sumbang Pengangguran Terbanyak, Menaker: Selama Ini Memang "Jaka Sembung"

Tren
Penelitian Ungkap Mikroplastik Sekarang Terdeteksi di Testis Manusia

Penelitian Ungkap Mikroplastik Sekarang Terdeteksi di Testis Manusia

Tren
Kuning Telur Direbus hingga Keabuan Disebut Tidak Sehat, Benarkah?

Kuning Telur Direbus hingga Keabuan Disebut Tidak Sehat, Benarkah?

Tren
Presiden Iran Meninggal, Apa Pengaruhnya bagi Geopolitik Dunia?

Presiden Iran Meninggal, Apa Pengaruhnya bagi Geopolitik Dunia?

Tren
Tanda Seseorang Kemungkinan Psikopat, Salah Satunya dari Gerakan Kepala

Tanda Seseorang Kemungkinan Psikopat, Salah Satunya dari Gerakan Kepala

Tren
5 Pillihan Ikan untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Bantu Tubuh Lebih Sehat

5 Pillihan Ikan untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Bantu Tubuh Lebih Sehat

Tren
Apakah Masyarakat yang Tidak Memiliki NPWP Tak Perlu Membayar Pajak?

Apakah Masyarakat yang Tidak Memiliki NPWP Tak Perlu Membayar Pajak?

Tren
BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 21-22 Mei 2024

BMKG: Inilah Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat, Petir, dan Angin Kencang pada 21-22 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Kasus Covid-19 di Singapura Naik Hampir Dua Kali Lipat | Ayah dan Anak Berlayar Menuju Tempat Terpencil di Dunia

[POPULER TREN] Kasus Covid-19 di Singapura Naik Hampir Dua Kali Lipat | Ayah dan Anak Berlayar Menuju Tempat Terpencil di Dunia

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke