Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sempat Ada Perbaikan Layanan, Kantor Cabang BSI dan ATM Diklaim Pulih secara Bertahap

KOMPAS.com - Media sosial Twitter pada Senin (8/5/2023) diramaikan keluhan nasabah Bank Syariah Indonesia (BSI) yang tidak bisa mengakses layanan BSI Mobile Banking dan ATM.

Tak hanya itu, pelayanan di kantor cabang BSI juga sempat terganggu.

Salah satu keluhan tersebut disampaikan okeh akun ini yang mengaku tidak bisa mengakses sejumlah layanan BSI.

"Gangguan hari Senin 8 Mei 2023 dari pagi sampai waktu yang belum ditentukan. BSI MOBILE ERROR Connection Timeout, Ke Bank enggak bisa ambil tunai karena alasan belum online, ATM juga enggak bisa... Astagfirullah. Lagi darurat gini," tulis akun tersebut.

Dalam komentar, beberapa warganet juga melaporkan tidak bisa mengakses BSI mobile hingga Selasa (9/5/2023).

Diklaim kembali pulih bertahap

Atas keluhan ini, Corporate Secretary BSI Gunawan Arief Hartoyo mengatakan, layanan BSI sudah pulih secara bertahap pada Selasa.

Menurutnya, nasabah juga sudah bisa bertransaksi kembali di kantor cabang dan ATM.

"Alhamdulillah, saat ini sekitar 1.200 unit ATM BSI pulih dan secara bertahap kantor-kantor BSI telah kembali beroperasi," kata Gunawan dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Selasa.

Kendati demikian, pihaknya akan memantau perkembangan layanan ini secara berkala.

Gunawan pun meminta maaf kepada para nasabah atas gangguan layanan di BSI.

Ia juga memastikan, dana dan data nasabah tetap aman meski sempat mengalami gangguan.

Apabila membutuhkan informasi lebih lanjut, ia meminta agar nasabah menghubungi BSI Call 14040.

Sebelumnya, gangguan layanan BSI ini diakibatkan oleh adanya pemeliharaan sistem untuk mengoptimalkan pelayanan terhadap nasabah.

"BSI berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan kepada nasabah, dan tentunya sangat berterima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan nasabah kepada Bank Syariah Indonesia," kata Gunawan, Senin.

"Sebagai bentuk peningkatan layanan, saat ini sedang dilakukan pemeliharaan sistem di BSI sehingga tidak dapat diakses untuk sementara waktu," sambungnya.

BSI juga terus mengusahakan untuk mempercepat normalisasi layanan agar segera bisa diakses oleh nasabah.

https://www.kompas.com/tren/read/2023/05/09/094933465/sempat-ada-perbaikan-layanan-kantor-cabang-bsi-dan-atm-diklaim-pulih-secara

Terkini Lainnya

Parlemen Israel Loloskan RUU yang Menyatakan UNRWA sebagai Organisasi Teroris

Parlemen Israel Loloskan RUU yang Menyatakan UNRWA sebagai Organisasi Teroris

Tren
Apakah Haji Tanpa Visa Resmi Hukumnya Sah? Simak Penjelasan PBNU

Apakah Haji Tanpa Visa Resmi Hukumnya Sah? Simak Penjelasan PBNU

Tren
Satu Orang Meninggal Dunia Usai Tersedot Turbin Pesawat di Bandara Amsterdam

Satu Orang Meninggal Dunia Usai Tersedot Turbin Pesawat di Bandara Amsterdam

Tren
Pria Jepang yang Habiskan Rp 213 Juta demi Jadi Anjing, Kini Ingin Jadi Hewan Berkaki Empat Lain

Pria Jepang yang Habiskan Rp 213 Juta demi Jadi Anjing, Kini Ingin Jadi Hewan Berkaki Empat Lain

Tren
9 Orang yang Tak Disarankan Minum Teh Bunga Telang, Siapa Saja?

9 Orang yang Tak Disarankan Minum Teh Bunga Telang, Siapa Saja?

Tren
MA Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah, Diputuskan 3 Hari, Picu Spekulasi Jalan Mulus bagi Kaesang

MA Ubah Syarat Usia Calon Kepala Daerah, Diputuskan 3 Hari, Picu Spekulasi Jalan Mulus bagi Kaesang

Tren
Profil Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Disebut Bakal Maju Pilkada Jakarta 2024

Profil Budi Djiwandono, Keponakan Prabowo yang Disebut Bakal Maju Pilkada Jakarta 2024

Tren
Tapera dan Kekhawatiran Akan Korupsi Asabri-Jiwasraya Jilid 2

Tapera dan Kekhawatiran Akan Korupsi Asabri-Jiwasraya Jilid 2

Tren
Sarkofagus Ramses II Ditemukan berkat Hieroglif dengan Lambang Nama Firaun

Sarkofagus Ramses II Ditemukan berkat Hieroglif dengan Lambang Nama Firaun

Tren
Kapan Pengumuman Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Kapan Pengumuman Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Tren
Saat Korea Utara Terbangkan Balon Udara Berisi Sampah dan Kotoran ke Wilayah Korsel...

Saat Korea Utara Terbangkan Balon Udara Berisi Sampah dan Kotoran ke Wilayah Korsel...

Tren
China Hukum Mati Pejabat yang Terima Suap Rp 2,4 Triliun

China Hukum Mati Pejabat yang Terima Suap Rp 2,4 Triliun

Tren
Kandungan dan Kegunaan Susu Evaporasi, Kenali Pula Efek Sampingnya!

Kandungan dan Kegunaan Susu Evaporasi, Kenali Pula Efek Sampingnya!

Tren
Pekerja Tidak Bayar Iuran Tapera Terancam Sanksi, Apa Saja?

Pekerja Tidak Bayar Iuran Tapera Terancam Sanksi, Apa Saja?

Tren
Pedangdut Nayunda Minta ke Cucu SYL agar Dijadikan Tenaga Honorer Kementan, Total Gaji Rp 45 Juta

Pedangdut Nayunda Minta ke Cucu SYL agar Dijadikan Tenaga Honorer Kementan, Total Gaji Rp 45 Juta

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke