Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kapal Perang Terkuat Perang Dunia II

Kompas.com - 25/03/2022, 09:00 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Widya Lestari Ningsih

Tim Redaksi

Sumber Argunners

Kapal Musashi pun mengalami kebocoran, tetapi masih bisa mengapung, sehingga segera melaju ke Kure untuk mendapat perbaikan.

Setelah diperbaiki, Musashi menjadi kapal yang jauh lebih kuat, melawan Sekutu di Leyte, Filipina.

Kapal Musashi berlayar ke Filipina pada Oktober 1942. Namun, lagi-lagi, terlihat oleh pesawat AS dan dihujani tembakan hingga dibanjiri air dan terbalik.

Baca juga: Latar Belakang Terjadinya Perang Dunia II

Kapal Perang Tirpitz

Kapal Tirpitz adalah kapal perang terbesar yang pernah dibuat oleh Angkatan Laut Jerman, dan menjadi pusat armada Baltik.

Pada Februari 1941, kapal ini memasuki Angkatan Laut Jerman, tetapi tidak pernah dilayarkan untuk melawan Sekutu.

Setelah Bismarck tenggelam, Tirpitz menjadi target selanjutnya untuk dihancurkan oleh Inggris.

Kapal Tirpitz mulai mengalami kerusakan setelah diserang oleh pengebom Rusia pada Februari 1944.

Setelah itu, Sekutu menghancurkan Tirpitz pada November 1944 hingga terbalik karena tidak bisa menghalau serangan.

Baca juga: Perang Dunia II: Munculnya Negara Fasis

Kapal Perang USS Missouri

USS Missouri merupakan kapal perang terbesar yang pernah dibangun oleh Angkatan Laut AS.

Kapal ini mampu menampung beban maksimal seberat 55.710 ton dengan panjang 887 kaki atau sekitar 270 meter.

Selain itu, USS Missouri memiliki meriam 16 inci sebagai senjata utama yang dapat menjangkau sekitar 24 mil di depannya.

Dengan senjata itu, kapal ini mampu menggempur garis pantai Okinawa dan Iwo Jima.

Setelah Jepang memutuskan menyerah pada Sekutu dan Perang Dunia II dinyatakan berakhir, Kapal Missouri masih aktif melanjutkan layanannya.

Angkatan Laut AS mengirim Missouri dalam operasi Perang Korea pada 1950-an, yang berhasil memborbardir komunis di Korea.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com