Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Bunga dalam Matematika Keuangan

Kompas.com - 21/03/2022, 15:00 WIB
Vera Oktaviani,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

Contoh: 

Keyla meminjam uang sebesar Rp 2.000.000 kepada Rudi, setelah satu tahun Keyla mengembalikan kepada Rudi sebesar Rp 2.250.000.

Penyelesaian: 

Besar bunga yang dapat dihitung: 

I= Mn-Mo= Rp 2.250.000 - Rp 2.000.000
= Rp 250.000

Biasanya, apabila jangka waktu dalam soal tidak ditentukan maka jangka waktunya adalah 1 tahun. Maka dapat dihitung besar persentase bunga

r= X 100% 
= 1,25 X 100% 
= 125%

Baca juga: 6 Penerapan Konsep Matematika dalam Kehidupan Sehari-hari

Bunga tunggal

Bunga tunggal adalah bunga yang dihitung berdasarkan modal yang dipinjam selama periode tertentu yang jumlahnya selalu tetap. 

Bunga tunggal sama halnya dengan bunga suatu modal yang perhitungannya hanya berdasarkan modal awal (Mo). 

Rumus menghitung bunga tunggal sebagai berikut: 

Mn= Mo (1+rt)

Keterangan:

Mn= Jumlah uang setelah dibungakan waktu tertentu 
Mo= Jumlah uang awal 
r= Prosentasi
t= Waktu 

Contoh: 

Reza menabung di Bank Merdeka sebesar Rp 1.000.000 dengan bunga tunggal 10% setiap tahun. Berapakah jumlah uang Reza setelah 4 tahun? 

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com