Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah dan Asal Usul Nama Subang, Kota Nanas yang Berasal dari Suweng

Kompas.com - 28/05/2022, 09:02 WIB
Ellyvon Pranita,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Subang menjadi salah satu daerah yang menempati 4,64 persen dari luas Provinsi Jawa Barat. Dijuluki Kota Nanas, Subang memiliki sejarah dan asal-usul yang menarik diulik.

Kabupaten Subang secara geografis terletak di bagian utara dari Provinsi Jawa Barat yaitu pada posisi 107°31’ – 107º54’ Bujur Timur dan 6º11’ – 6º49’ Lintang Selatan.

Berdasarkan Undang-Undang Nomor 4 tahun 1968 daerah Kabupaten Subang berbatasan dengan Laut Jawa di sebelah utara, dengan Kabupaten Indramayu dan Kabupaten Sumedang di sebelah timur.

Sementara di sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Bandung, serta Kabupaten Purwakarta dan Kabupaten Karawang di sebelah barat.

Sejarah Kabupaten Subang

Bukti sejarah Kabupaten Subang yang menguatkan argumentasi bahwa daerah ini telah dihuni sejak masa prasejarah adalah ditemukannya kapak batu bercorak megalitikum.

Kapak batu itu ditemukan di daerah Bojongkeding (Binong), Pagaden, Kalijati, dan Dayeuhkolot (Sagalaherang).

Baca juga: Sejarah dan Asal-usul Banjarmasin, dari Kata Banjarmasih hingga Peperangan Pangeran Samudera

Benda-benda itu menunjukkan adanya jejak sejarah keberadaan kelompok masyarakat yang hidup di Subang yang berprofesi sebagai petani dengan pola sangat sederhana.

Tak hanya penemuan benda, dalam periode prasejarah juga berkembang kebudayaa perunggu di Subang yang dapat dilihat di Kampung Enkel, Sagalaherang.

Sementara pada masa Hindu-Budha, Subang menjadi bagian dari 3 kerajaan, yaitu Tarumanegara, Galuh, dan Pajajaran.

Selama masa ini, diperkirakan Subang sudah menjalin kontak perdagangan dengan negeri seberang dengan bukti berupa pecahan keramik asal Tiongkok di Patenggeng (Kalijati).

Sedangkan masa kejayaan Islam, Subang juga menjadi salah satu simpul penyebaran Islam melalui seorang tokoh bernama Wangsa Goparana.

Pada tahun 1771, di Subang sudah diperintah oleh seorang bupati yang memerintah secara turun temurun.

Sejarah pun mencatat wilayah Subang kemudian diberikan kepada pihak swasta Eropa pada masa pemerintahan Thomas Stamford Raffles dari Inggris.

Baca juga: Sejarah dan Asal-usul Banyuwangi, Bukti Cinta Tulus Istri kepada Suami

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com