Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER SAINS] Ada 2 Puncak Hujan Meteor | Efek Narkoba LSD

Kompas.com - 10/12/2021, 07:32 WIB
Gloria Setyvani Putri

Penulis

KOMPAS.com - Mulai kemarin malam hingga tiga hari ke depan, langit Indonesia akan dihiasi dua puncak hujan meteor, yakni hujan meteor Monocerotid dan Chi-Orionid.

Ini menjadi salah satu berita populer Sains sepanjang Kamis (9/12/2021).

Selain itu, ditangkapnya pesinetron Jeff Smith karena narkoba juga ramai jadi pembahasan. Jeff Smith mengaku menggunakan narkoba jenis Lysergic Acid Diethylamide (LSD) untuk fokus kerja.

Padahal seperti yang diketahui, jenis LSD menyebabkan pemakainya halusinasi. Apa sebenarnya efek LSD pun dijelaskan oleh pakar adiksi dan menjadi salah satu berita populer Sains.

Selain itu, BMKG mengingatkan ex siklon tropis teratai masih memicu cuaca ekstrem di Indonesia hingga hasil uji lab yang menemukan 3 dosis vaksin Pfizer bisa melawan Omicron.

Berikut rangkuman berita populer Sains sepanjang Kamis (9/12/2021) hingga Jumat (10/12/2021) pagi.

Ada 2 puncak hujan meteor hingga besok malam

Mulai malam ini sampai 3 hari ke depan, masyarakat bisa menyaksikan ragam hujan meteor di langit Indonesia.

Dua puncak hujan meteor, yakni hujan meteor Monocerotid dan hujan meteor Chi-Orionid akan hiasi langit malam ini.

Peneliti di Pusat Sains Antariksa Lapan BRIN, Andi Pangerang mengatakan, fenomena hujan meteor Monocerotid akan mencapai puncaknya mulai malam ini, 9 -10 Desember 2021.

Sementara hujan meteor Chi-Orionid akan mencapai puncaknya pada tanggal 10-11 Desember 2021.

Hujan meteor apa itu dan bagaimana cara melihatnya? Selengkapnya baca di sini:

Puncak Hujan Meteor Monocerotid dan Chi-Orionid, 3 Hari ke Depan

Efek samping narkoba LSD

Jeff Smith kembali tersandung kasus narkoba. Pada Rabu (8/12/2021), pesinetron itu ditangkap di kediamannya dan diketahui mengonsumsi narkoba jenis Lysergic Acid Diethylamide (LSD), dengan alasan supaya fokus kerja.

Narkoba jenis LSD yang dikonsumsi oleh Jeff Smith menurut peneliti dan Pakar Adiksi dari Mental Health Addiction and Neuroscience Jakarta, dr Hari Nugroho MSc, bukanlah narkoba jenis baru.

Dr Hari mengungkapkan bahwa LSD adalah narkoba jenis halusinogen. Wujud narkoba LSD ini kebanyakan berupa lembaran-lembaran kecil.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com