Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/09/2021, 10:02 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com – Meski termasuk kondisi yang umum, sakit kepala dapat menyebabkan kelelahan, lemas, dan sulit konsentrasi.

Ada banyak cara untuk mengatasi sakit kepala, salah satunya adalah dengan cara alami, yakni mengonsumsi obat herbal.

Suzanne Lawton, MD, profesor di National College of Natural Medicine, Portland, menyarankan untuk mengetahui penyebab sakit kepala sebelum mengobatinya.

Banyak sakit kepala yang terkait dengan makanan atau stres. Dengan asumsi bahwa makanan telah dikesampingkan dari penyebabnya, Lawton akan merekomendasikan obat herbal.

Untuk saran lebih lanjut, sebaiknya diskusikan dengan dokter sebelum mengonsumsi obat herbal agar risikonya dapat diminimalisasi.

Baca juga: 5 Obat Herbal Radang Tenggorokan

Dilansir dari Everyday Health, berdasarkan rekomendasi Lawton, berikut adalah daftar obat herbal sakit kepala:

1. Passion flower

Secara tradisional, passion flower kerap digunakan sebagai ramuan penenang untuk kondisi kecemasan dan insomnia.

Selain itu, passion flower juga dapat membantu meredakan sakit kepala pada orang-orang dengan kondisi tertentu.

2. Coho hitam

Coho hitam merupakan tanaman asli Amerika Utara yang telah lama digunakan sebagai obat reumatik dan sakit kepala.

Karena bahan ini memiliki efek estrogen, wanita lebih dianjurkan untuk mengonsumsinya, namun laki-laki juga dapat meminumanya.

Baca juga: 6 Obat Herbal Sakit Gigi untuk Meredakan Peradangan

3. Kulit pohon willow putih

Sebagaimana obat sakit kepala lainnya, kulit pohon willow putih mampu mengurangi rasa sakit di kepala.

Namun, sebagai analgesik, ia menutupi rasa sakit dibandingkan mengatasinya seperti yang dilakukan bahan herbal lainnya.

Lawton mengatakan, sebagian besar obat herbal sakit kepala tidak berisiko berinteraksi dengan obat umum seperti aspirin.

“Kebanyakan herbal bekerja pada mekanisme yang berbeda di dalam tubuh sehingga tidak mengganggu,” jelas Lawton.

Kulit pohon willow putih menjadi pengecualian karena terdapat bahan utama di dalamnya yang mirip dengan aspirin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com