Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manfaat Vitamin E untuk Kulit Wajah dan Cara Menggunakannya

Kompas.com - 04/06/2021, 07:02 WIB
Nadia Faradiba

Penulis

Sumber Healthline

KOMPAS.comVitamin E adalah nutrisi yang sangat penting untuk mendukung sistem imun dan membantu sel untuk beregenerasi. Vitamin E juga mengandung antioksidan yang baik untuk kesehatan Anda.

Vitamin E paling banyak digunakan untuk kesehatan kulit. Mengonsumsi dan mengoleskan vitamin E secara topikal dianggap sama-sama memberikan efek baik pada kulit.

Apa saja sebenarnya manfaat vitamin E untuk kulit, berikut jawabannya dilansir dari Health Line.

Hiperpigmentasi

Noda hitam pada kulit wajah Anda disebabkan akibat banyaknya sel pigmen kulit atau melanin. Menurut penelitian, hiperpigmentasi bisa diatasi dengan mengoleskan vitamin E secara topikal.

Cara yang paling efektif untuk memaksimalkan efeknya adalah dengan mengombinasikannya dengan vitamin C.

Baca juga: Studi Baru: Kadar Vitamin D yang Tinggi Tidak Melindungi dari Covid-19

Mencegah penuaan dini

Vitamin E adalah nutrisi yang kaya akan antioksidan, serta melancarkan peredaran darah. Itulah sebabnya setelah mengoleskan vitamin E, kulit akan terasa lebih kenyal dan menyamarkan kerutan.

Merawat bekas jerawat

Banyak orang yang menganggap vitamin E bagus untuk menghilangkan bekas jerawat. Namun, setelah dilakukan penelitian, hasilnya vitamin E tidak sefeektif itu untuk menghilangkan bekas jerawat.

Vitamin E memicu peredaran darah yang lebih lancar. Diduga inilah penyebab beberapa orang mengalami perubahan signifikan pada bekas jerawatnya.

Dengan peredaran darah yang baik, kulit akan mendapatkan nutrisi yang cukup sehingga tampak lebih baik.

Melembutkan bibir

Minyak vitamin E mampu menyembuhkan bibir yang kering dan pecah-pecah. Vitamin E bekerja dengan memicu regenerasi sel sehingga membuat sel kulit bibir baru muncul lebih cepat. Vitamin E juga mencegah iritasi akibat bibir kering.

Cara menggunakan vitamin E pada wajah

Sediaan minyak vitamin E banyak dijual bebas di pasaran. Namun, bentuk minyak vitamin E sangat kental dan lengket. Anda perlu cara khusus untuk menggunakannya pada wajah.

Jika Anda ingin menggunakan vitamin E pada wajah, gunakanlah hanya pada malam hari. Konsistensinya yang kental dan berminyak akan membuat Anda sedikit kesulitan menggunakan make up di atasnya.

Baca juga: Manfaat Vitamin A bagi Tubuh, Bisa Mengobati Jerawat

Pada malam hari, untuk menggunakan vitamin E, Anda bisa mencampurnya dengan minyak lainnya. Anda bisa menggunakan face oil blend mau pun yang tunggal misalnya jojoba oil, grapeseed oil, squalane, minyak almond, atau minyak apapun yang Anda sukai.

Campurkan satu sampai dua tetes minyak vitamin E dan campur dengar sepuluh tetes face oil Anda. Usapkan ke wajah yang telah dibersihkan dan masih lembab.

Mengoleskan campuran minyak wajah ketika kulit masih lembab akan membantu penyerapan minyak wajah dengan sempurna tanpa rasa lengket.

Jika Anda tidak mau repot, Anda hanya perlu membeli produk over the counter yang mengandung vitamin E sebagai bahan aktifnya. Vitamin E yang dijual banyak terkandung di dalam serum, pelembab wajah, atau masker.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com