Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 13/02/2021, 11:14 WIB
Dea Syifa Ananda,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber Healthline

 

3. Kemampuan Tubuh Untuk Memproses dan Menyerap Nutrisi

Saat Anda stres, tubuh Anda memproses makanan secara berbeda. Stres memengaruhi saraf vagus Anda, yang akan berpengaruh terhadap cara tubuh Anda mencerna, menyerap, dan memetabolisme makanan.

Gangguan ini dapat menyebabkan peradangan yang tidak diinginkan.

4. Banyak Melakukan Aktivitas Fisik

Untuk mengatasi stres, beberapa orang suka melakukan aktivitas fisik seperti olahraga.

Meskipun aliran endorfin yang dipicu oleh olahraga dapat mengurangi stres, melakukan lebih banyak aktivitas fisik daripada biasanya dapat menyebabkan penurunan berat badan yang tidak terduga.

5. Kualitas Tidur Buruk

Stres dapat membuat Anda sulit tidur atau justru ingin tidur terus. Ini memengaruhi kualitas tidur dan membuat Anda merasa lesu dan lelah. 

Gangguan ini dapat memengaruhi produksi kortisol, yang dapat memengaruhi metabolisme Anda. 

Baca juga: Bagaimana Stres Membuat Kita Jadi Gampang Sakit?

Yang Dapat Dilakukan agar Berat Badan Kembali Normal

Berikut adalah tips yang dapat dilakukan agar badan tetap fit, meskipun sedang stres :

1. Set Alarm Makan

Stres mungkin menyebabkan kita kehilangan nafsu makan. Namun demi kesehatan Anda, setel alarm untuk mengingatkan diri Anda sendiri untuk makan.

2. Makan Sedikit Namun Sering

Makan secara teratur membantu menjaga kadar glukosa darah Anda tetap terkendali.

Meskipun hanya beberapa gigitan kecil, diyakini dapat membantu melawan stres dan dapat meminimalkan perubahan suasana hati lebih lanjut.

3. Konsumsi Camilan Setelah Olahraga

Jika Anda sedang berolahraga, biasakan makan camilan sesudahnya. Makan setelah berolahraga adalah satu-satunya cara untuk mengembalikan energi yang Anda bakar sambil berolahraga.

Membakar lebih banyak kalori daripada yang Anda konsumsi juga dapat menyebabkan penurunan berat badan yang tidak terduga.

Anda bisa pilih camilan yang tinggi protein atau karbohidrat sehat, seperti alpukat, pisang, selai kacang & yogurt.

Namun, jika hal tersebut belum dapat membantu Anda dalam menghindari penurunan berat badan akibat stres dan bahkan telah kehilangan lebih dari 5 persen dari keseluruhan berat badan Anda dalam kurun waktu singkat, periksakan diri kedokter untuk penanganan lebih lanjut.

Baca juga: Stres Bisa Bikin Perut Buncit, Begini Cara Mengatasinya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com