Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apakah Autisme Bisa Sembuh?

KOMPAS.com - Autism spectrum disorder (ASD) adalah gangguan perkembangan saraf yang memengaruhi komunikasi dan perilaku seseorang.

Biasanya, gejala-gejala autisme muncul pada anak usia dini, umumnya antara usia 12 hingga 24 bulan. 

Karena gejala autisme bervariasi antar individu, para ahli medis menyebut autisme sebagai spektrum, bukan terdiri dari serangkaian gejala tetap yang mutlak dialami oleh semua penderitanya.

Bisakah autisme sembuh?

Dilansir dari Child Autism UK, autisme adalah kondisi seumur hidup dan saat ini tidak dapat disembuhkan.

Meski demikian, autisme dapat diatasi dan dengan intervensi dini yang tepat.

Sebagai besar anak dengan autisme mengalami peningkatan kualitas hidup yang signifikan dengan pendampingan yang tepat.

Apa pengobatan yang tepat untuk autisme?

Ada banyak metode pendampingan untuk penderita autisme. Mengutip Healthline, saat autisme berkisar dari level ringan hingga parah, perawatannya akan membahas dan melibatkan seputar terapi wicara, terapi perilaku, dan terapi okupasi.

Selain itu, profesional kesehatan juga mungkin akan merekomendasikan obat-obatan untuk mengatasi kondisi yang kerap terkait dengan autisme, seperti gangguan attention deficit hyperactivity (ADHD), gangguan obsesif-kompulsif (OCD), dan depresi.

Jika membutuhkan perawatan khusus, pendekatan yang banyak digunakan oleh para profesional adalah applied behavior analysis (ABA). 

Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), perawatan ABA bertujuan untuk mendorong perilaku positif guna meningkatkan berbagai keterampilan.

Di samping itu, bentuk pengobatan lain untuk autisme adalah pelatihan keterampilan sosial dan terapi sensori integrasi.

Bagi para orangtua yang memiliki anak dengan autisme, perlu diingat bahwa pendampingan dari profesional juga dapat sangat membantu perawatan autisme sehingga penting untuk selalu mengonsultasikan kondisi anak.

https://www.kompas.com/sains/read/2022/12/15/120200923/apakah-autisme-bisa-sembuh-

Terkini Lainnya

Studi: Mimpi Buruk Bisa Jadi Tanda Awal Penyakit Autoimun

Studi: Mimpi Buruk Bisa Jadi Tanda Awal Penyakit Autoimun

Oh Begitu
Kenapa Kita Tidak Boleh Mengambil Cangkang Kerang dari Pantai?

Kenapa Kita Tidak Boleh Mengambil Cangkang Kerang dari Pantai?

Oh Begitu
Ilmuwan Cari Tahu Usia Lumba-lumba Lewat Kotoran

Ilmuwan Cari Tahu Usia Lumba-lumba Lewat Kotoran

Oh Begitu
5 Penyakit yang Menular dari Hewan ke Manusia

5 Penyakit yang Menular dari Hewan ke Manusia

Oh Begitu
Seberapa Bahaya Turbulensi Pesawat Terbang?

Seberapa Bahaya Turbulensi Pesawat Terbang?

Oh Begitu
Bagaimana Bahasa Berkembang?

Bagaimana Bahasa Berkembang?

Fenomena
Obat Penumbuh Gigi Segera Diuji pada Manusia

Obat Penumbuh Gigi Segera Diuji pada Manusia

Fenomena
Apakah Aturan Sebelum 5 Detik itu Benar? Sains Punya Jawabannya

Apakah Aturan Sebelum 5 Detik itu Benar? Sains Punya Jawabannya

Oh Begitu
Perubahan Iklim Terbukti Ganggu Kesehatan Saraf

Perubahan Iklim Terbukti Ganggu Kesehatan Saraf

Fenomena
Bagaimana Manusia Prasejarah Mengolah Logam?

Bagaimana Manusia Prasejarah Mengolah Logam?

Fenomena
Mengapa Kita Suka Bernyanyi di Kamar Mandi?

Mengapa Kita Suka Bernyanyi di Kamar Mandi?

Kita
Bisakah Evolusi Menghadirkan Kembali Dinosaurus?

Bisakah Evolusi Menghadirkan Kembali Dinosaurus?

Oh Begitu
Mengapa Beberapa Orang Bersikap Jahat di Internet? Psikologi Jelaskan

Mengapa Beberapa Orang Bersikap Jahat di Internet? Psikologi Jelaskan

Kita
Platipus Tidak Punya Perut, Kenapa Begitu?

Platipus Tidak Punya Perut, Kenapa Begitu?

Oh Begitu
Hewan Apa yang Tercepat di Lautan?

Hewan Apa yang Tercepat di Lautan?

Oh Begitu
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke