Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekor Tol Terpanjang di Indonesia Masih Dipegang Terpeka, Ini Faktanya

Kompas.com - 10/01/2022, 11:35 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

4. Menghubungkan Lampung dan Sumatera Selatan

Tol Terpeka menghubungkan dua provinsi yaitu Provinsi Lampung dan Provinsi Sumatera Selatan.

Kehadiran Tol Terpeka diyakini dapat meningkatkan konektivitas antar-kedua provinsi tersebut.

Selain itu, juga dapat mendorong pertumbuhan dan geliat ekonomi bagi masyarakat sekitarnya.

5. Waktu tempuh

Tol Terpeka berperan penting dalam memangkas waktu perjalanan terutama dari Bakauheni, Lampung, menuju Palembang, Sumatera Selatan yang hanya memakan waktu 5 jam perjalanan.

Padahal sebelumnya, perjalanan dari Bakauheni menuju Palembang dapat menghabiskan waktu hingga 10-12 jam perjalanan.

6. Nilai investasi

Tol Terpeka dibangun pada pertengahan Tahun 2017, dan tuntas konstruksi fisiknya pada November 2019.

Berdasarkan data Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR, tol ini dibangun dengan biaya investasi sebesar Rp 21,95 triliun.

Biaya pembangunan berasal dari penyertaan modal negara (PMN) kepada Hutama Karya dari dukungan konstruksi dan pinjaman sindikasi perbankan.

Baca juga: Jumat Besok, Jokowi Resmikan Tol Terbanggi Besar-Kayuagung

Adapun dukungan konstruksi yang diberikan untuk pembangunan Tol Terpeka ini mencapai 80 kilometer atau sekitar Rp 8,37 triliun.

Sementara jumlah pinjaman yang didapat untuk pembangunan jalan tol ini yaitu sebesar Rp 9,16 triliun.

Pinjaman tersebut bersumber dari PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, PT CIMB Niaga Tbk, dan PT Sarana Multi Infrastruktur (Persero) atau SMI.

7. Fasilitas

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com