Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Akun @recruitment.hutamakarya Dipastikan Palsu

Executive Vice President (EVP) Corporate Secretary Hutama Karya Tjahjo Purnomo memberikan klarifikasi melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat (24/9/2021).

"Hutama Karya menginformasikan, akun instagram @recruitment.hutamakarya merupakan akun palsu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan dan bukan merupakan akun media sosial resmi yang dikelola oleh perusahaan," tegas Tjahjo.

Namun demikian, Tjahjo membenarkan perseroan tengah menyelenggarakan proses rekruitmen yang terdiri dari dua kategori.

Kedua kategori tersebut adalah experienced hire dengan batas pendaftaran 21 September 2021 dan post graduate dengan batas pendaftaran 25 September 2021.

Dengan begitu, seluruh proses rekrutmen tersebut hanya dilakukan melalui  situs web rekrutmen.hutamakarya.com dan akun media sosial resmi Hutama Karya yakni @hutamakarya.

"Di luar akun resmi tersebut dapat dipastikan adalah fake atau palsu," tambah Tjahjo.

Hutama Karya memastikan tidak pernah memungut biaya dalam proses rekrutmen yang diadakan.

Perseroan pun dan tidak bertanggung jawab atas semua proses yang terjadi diluar dari ketentuan yang telah dicantumkan.

"Melalui klarifikasi ini, Hutama Karya bermaksud untuk memberikan penjelasan terkait
dengan informasi yang tidak benar," sambung dia.

Perseroan mengimbau untuk berhati-hati dalam menerima informasi terkait dengan proses rekrutmen perusahaan.

Sebelumnya, akun media sosial @recruitment.hutamakarya muncul terkait proses rekrutmen karyawan yang telah berlangsung.

Hutama Karya merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di bidang pengembang infrastruktur dan pengelola jalan tol yang menyediakan jasa konstruksi & EPC.

Kemudian, investasi, operasi, dan pemeliharaan jalan tol, manufaktur, serta pengembangan properti dan kawasan.

Saat ini, perusahaan sedang menyukseskan mandat pemerintah untuk membangun dan mengoperasikan Jalan Tol Trans Sumatera sebagai salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN).

https://www.kompas.com/properti/read/2021/09/24/183000021/akun-recruitmenthutamakarya-dipastikan-palsu

Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Berita
Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Berita
Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Ritel
Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Tips
Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Berita
Tiga Kota Ini Paling Diminati WNA Saat Berburu Properti di Indonesia

Tiga Kota Ini Paling Diminati WNA Saat Berburu Properti di Indonesia

Berita
Tol Gilimanuk-Mengwi Dilelang Ulang, Basuki: Mudah-mudahan September Teken PPJT

Tol Gilimanuk-Mengwi Dilelang Ulang, Basuki: Mudah-mudahan September Teken PPJT

Berita
Antisipasi Perpindahan Ibu Kota, Jababeka Siapkan Konsep TOD City

Antisipasi Perpindahan Ibu Kota, Jababeka Siapkan Konsep TOD City

Hunian
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke