Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mudah, Begini Cara Membersihkan Panci Gosong Pakai Garam Kasar

Kompas.com - 17/08/2023, 15:26 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Seiring dengan penggunaannya, panci dan wajan bisa gosong. Ini bisa terjadi ketika Anda mulai mencium bau makanan yang terbakar di dapur, semuanya sudah terlambat, dan akhirnya makanan gosong di dalam panci.

Bukan hanya makanan lezat yang hilang, tetapi Anda juga memiliki panci yang menghitam dan sulit untuk dibersihkan. 

Dikutip dari House Digest, Kamis (17/8/2023), Anda memerlukan bahan abrasif yang kuat untuk menghilangkan sisa-sisa makanan yang keras dan gosong pada panci. Untuk melakukan ini, Anda bisa menggunakan garam kasar.

Baca juga: 5 Cara Membersihkan Panci Gosong Pakai Bumbu Dapur, Mudah dan Cepat

Ilustrasi mencuci panci, membersihkan panci gosong.SHUTTERSTOCK/LARISA STEFANJUK Ilustrasi mencuci panci, membersihkan panci gosong.

Bergantung pada kondisi gosongnya, spons biasa tidak akan bisa membersihkan panci atau wajan gosong.

Alih-alih menggores sisi dan alas panci gosong dengan sendok atau spons baja dan mengurangi keutuhan panci, garam kasar dapat membantu Anda dengan mudah. Garam kasar memberikan gesekan yang Anda butuhkan untuk membersihkan panci gosong.

Cara terbaik untuk berhasil membersihkan panci dan wajan yang gosong sampai bersih dan rata adalah dengan menggunakan bahan abrasif rumah tangga yang tidak terlalu keras seperti garam kasar.

Sifat kristal dan pinggirannya yang keras menjadikannya bahan abrasif yang ideal untuk digunakan di rumah.

Baca juga: 6 Cara Menghilangkan Bau Gosong dari Rumah

Proses membersihkan noda gosong pada panci menggunakan garam kasar sangatlah sederhana. Yang Anda butuhkan hanyalah mendiamkan panci atau wajan dalam larutan air panas dan sabun cuci piring untuk melunakkannya sebanyak mungkin.

Kemudian, taburkan beberapa kristal garam kasar dan gosok panci dengan sabut gosok.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketahui, Ini Kelebihan dan Kekurangan Talenan Kaca

Ketahui, Ini Kelebihan dan Kekurangan Talenan Kaca

Home Appliances
Mudah, Cara Membersihkan Peralatan Masak Enamel

Mudah, Cara Membersihkan Peralatan Masak Enamel

Do it your self
Cara Menghilangkan Jamur di Karpet dengan Mudah

Cara Menghilangkan Jamur di Karpet dengan Mudah

Do it your self
Cara Membersihkan dan Merawat Kursi Plastik agar Tidak Kusam

Cara Membersihkan dan Merawat Kursi Plastik agar Tidak Kusam

Home Appliances
6 Tanaman Hias yang Dapat Membawa Kekayaan di Rumah Menurut Feng Shui

6 Tanaman Hias yang Dapat Membawa Kekayaan di Rumah Menurut Feng Shui

Pets & Garden
4 Cara Membersihkan Debu di Rumah Secara Efisien

4 Cara Membersihkan Debu di Rumah Secara Efisien

Housing
4 Manfaat Ampas Kopi untuk Membersihkan Rumah

4 Manfaat Ampas Kopi untuk Membersihkan Rumah

Housing
6 Pakaian yang Tidak Boleh Dicuci di Mesin Cuci, Ini Alasannya

6 Pakaian yang Tidak Boleh Dicuci di Mesin Cuci, Ini Alasannya

Housing
4 Cara Mencegah Pakaian Menyusut

4 Cara Mencegah Pakaian Menyusut

Housing
6 Ide Warna Cat Terbaik untuk Ruang Bawah Tanah

6 Ide Warna Cat Terbaik untuk Ruang Bawah Tanah

Decor
Cara Menata Area Bawah Wastafel Kamar Mandi agar Selalu Rapi

Cara Menata Area Bawah Wastafel Kamar Mandi agar Selalu Rapi

Do it your self
Cara Mencuci Celana Jeans Hitam agar Warnanya Tidak Pudar

Cara Mencuci Celana Jeans Hitam agar Warnanya Tidak Pudar

Do it your self
Inilah 4 Perbedaan Ruang Keluarga dan Ruang Tamu

Inilah 4 Perbedaan Ruang Keluarga dan Ruang Tamu

Housing
5 Ide Dekorasi Sudut Kosong di Dalam Rumah

5 Ide Dekorasi Sudut Kosong di Dalam Rumah

Decor
Kompor Induksi Vs Kompor Listrik, Mana yang Lebih Bagus?

Kompor Induksi Vs Kompor Listrik, Mana yang Lebih Bagus?

Home Appliances
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com