Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/07/2023, 18:36 WIB
Dominikus Wirawan Kuncorojati,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain menjadi tempat menerima tamu, ruang tamu dapat menjadi ruangan bersantai.

Maka itu, perlu membuat ruang tamu senyaman dan semenarik mungkin sehingga tamu serta keluarga betah berada di dalamnya.

Baca juga: 12 Inspirasi Ruang Tamu Minimalis yang Nyaman dan Bersih

Untuk mempercantik tampilan ruang tamu, ada beberapa perubahan sederhana yang bisa dilakukan. Dikutip dari Homes and Gardens, Sabtu (29/7/2023), berikut empat cara sederhana mendekorasi ruang tamu.

Tambahkan sentuhan personal dengan buku di meja kopi

Ilustrasi ruang tamu minimalis bernuansa warna beige dengan sofa warna merah tua.SHUTTERSTOCK/WUTTHICHAI1983 Ilustrasi ruang tamu minimalis bernuansa warna beige dengan sofa warna merah tua.
Buku di meja kopi menambah warna dan karakter pada ruang tamu. Jadikan buku-buku tersebut sebagai fokus penataan meja dan tambahkan dekorasi lain, seperti vas bunga atau lilin, untuk memvariasikan bentuk serta ketinggian.

Desainer Kati Curtis mengatakan tunjukkan minat dan value Anda dengan buku-buku meja kopi. Buku-buku ini memberikan kesempatan besar untuk mengekspresikan diri dan  memicu percakapan menarik dengan tamu.

Baca juga: Sebaiknya Meja Kopi Lebih Rendah, Sejajar, atau Tinggi dari Sofa?

Sementara itu desainer Kathy Kuo mengatakan selalu memulai dari meja kopi ketika ingin memberikan penyegaran pada ruang tamu agar lebih indah.

Menurutnya, meluangkan waktu membuat skema yang ditatacermat pada permukaan meja kopi adalah cara cepat, mudah, dan menyenangkan untuk menambakan keindahan serta kepribadian pada ruangan.

Pajang bunga atau tanaman

Kati menyarankan menghadirkan suasana segar dan hidup ke ruang tamu dengan bunga.

"Cara sangat sederhana membuat ruang tamu lebih indah adalah selalu memiliki bunga segar di dalam ruangan atau beberapa tanaman hijau. Ini mencerahkan ruangan dan menambahkan tekstur alami," ujarnya. 

Menurut desainer Irene Gunter, tanaman tidak hanya menyenangkan secara estetika, tapi juga membersihkan udara dan membantu mengurangi stres.

Ada berbagai jenis tanaman dalam ruangan yang bisa dipilih, tergantung pada selera dan pencahayaan ruang tamu. Anda bisa menempatkanya di meja samping, sudut, atau rak buku untuk menambah daya tarik visual.

Baca juga: 10 Tanaman Pengusir Lalat di Dalam dan Luar Rumah

Gantungkan karya seni

Ilustrasi ruang tamu dengan nuansa warna pastel.SHUTTERSTOCK/GROUND PICTURE Ilustrasi ruang tamu dengan nuansa warna pastel.
Kati menjelaskan menambahkan karya seni pada dinding adalah cara mudah dan bermakna untuk memberikan kepribadian pada ruang tamu. 

Anda bisa menempatkan satu atau dua karya besar. Jika tidak yakin dari mana harus memulai, lihatlah skema warna ruang tamu untuk mendapatkan inspirasi.

Pilih warna yang ingin dijadikan fitur utama di ruang tamu sebagai dasar untuk karya seni.

Baca juga: Jangan Asal soal Pencahayaan di Ruang Tamu Kecil, Ini Alasannya 

Maksimalkan pencahayaan

Marie Flanigan, principal Marie Flanigan Interiors, menyarankan memanfaatkan cahaya alami untuk membuat ruang tamu terasa lebih terang dan indah.

"Jika tidak memiliki banyak cahaya alami, tambahkan pencahayan ambient, tugas, dan overhead yang indah," imbuhnya.

"Di ruang tamu, kombinasikan pencahayaan ambient, tugas dan aksen," tambah Mara Rypacek Miller, managing director Industville. 

Ia menyarankan pencahayaan overhead atau recessed lights untuk pencahayaan menyeluruh.

"Tambahkan lampu meja atau lampu lantai untuk pencahayaan tugas di sudut baca atau area tempat duduk. Gunakan sconce atau track lights untuk menyoroti karya seni atau fitur arsitektur," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com